Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
KPK soal Anggaran Buru Koruptor Ditambah: Keseriusan Prabowo Berantas Korupsi
3 September 2024 19:05 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Presiden terpilih Prabowo Subianto menyatakan rencana bakal menyediakan anggaran untuk memburu koruptor. Wacana tersebut disambut baik KPK.
ADVERTISEMENT
"Ya yang pertama, KPK mengapresiasi pernyataan Bapak Prabowo Subianto selaku presiden terpilih atas pernyataannya untuk menambah anggaran pemberantasan korupsi," ujar juru bicara KPK Tessa Mahardhika Sugiarto kepada wartawan, di Gedung Merah Putih KPK, Selasa (3/9).
Tessa memandang pernyataan itu sebagai niat keseriusan Prabowo dalam mewujudkan pemberantasan korupsi yang lebih baik di Indonesia.
"Pernyataan ini kami pandang sebagai niat keseriusan Beliau untuk mewujudkan Indonesia yang lebih baik, yang bebas korupsi," ucapnya.
"Dan kami KPK berharap Bapak Prabowo Subianto memiliki komitmen yang kuat untuk memberantas korupsi selama masa kepemimpinan Beliau sebagai presiden nanti," sambung dia.
Meski akan direncanakan adanya penambahan anggaran, lanjut dia, KPK menjamin tetap independen melaksanakan tugasnya dalam memberantas korupsi.
ADVERTISEMENT
"KPK akan selalu independen dalam memberantas korupsi dan kami juga meminta seluruh masyarakat, seluruh elemen, untuk bisa mendukung dan mengawal KPK dalam perjalanannya," tutur Tessa.
"Iya seyogyanya seperti itu [tak mengubah independensi KPK]," pungkasnya.
Sebelumnya, komitmen Prabowo itu disampaikan saat penutupan Rapimnas Partai Gerindra, di Indonesia Arena, Jakarta Pusat, Sabtu (31/8) kemarin.
Dia mengungkapkan bahwa akan menyediakan anggaran khusus untuk mengejar para koruptor di mana pun mereka berada.
"Mungkin saya akan cek kembali anggaran. Saya akan sisihkan anggaran khusus untuk pemberantasan dan pengejaran koruptor-koruptor itu," kata Prabowo di penutupan Rapimnas Gerindra, Indonesia Arena, Jakarta Pusat, Sabtu (31/8).
"Kalaupun dia [koruptor] lari ke Antartika, aku kirim pasukan khusus untuk nyari mereka di Antartika," tegas dia.
ADVERTISEMENT
Bagi Prabowo, korupsi adalah ganjalan utama kebangkitan bangsa. Maka, untuk mewujudkan kebangkitan Indonesia, sebisa mungkin ia harus menekan korupsi dalam waktu singkat.
"Kalau bisa, kita habiskan korupsi dalam waktu singkat, minimal kita tekan, kurangi, kurangi dan kurangi. Kita tidak akan kompromi dengan korupsi," imbuhnya.
Selaras dengan komitmennya untuk memberantas korupsi, Ketua Umum Partai Gerindra itu juga mengajak seluruh elemen bangsa untuk bersama-sama melawan dan memberantas penyelundupan serta permasalahan narkoba.
"Kita juga harus bersama-sama memberantas penyelundupan, apalagi menyelundupkan dan menjual narkoba. Saya bertekad memimpin perang memberantas narkoba," tandasnya.