Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
KPU Jakarta Antar Undangan Penetapan Gubernur ke Rumah Rano Karno
7 Januari 2025 17:50 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah Khusus Jakarta (DKJ) mendatangi kediaman Wakil Gubernur Jakarta terpilih, Rano Karno, pada Selasa (7/1).
ADVERTISEMENT
Dalam kunjungan tersebut, KPU menyerahkan undangan resmi untuk menghadiri acara penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta yang akan berlangsung pada 9 Januari 2025 di Hotel Pullman Central Park.
“Hari ini KPU DKI menggenapi ya, menggenapi kunjungan kami ke beberapa pasangan calon. Kebetulan ini Bang Doel yang terakhir nih, kita kasih undangannya nih,” ujar kata Ketua KPU Jakarta Wahyu Dinata di kediaman Rano Karno, Jakarta Selatan, Selasa (7/1).
Ia juga menegaskan bahwa penetapan akan berlangsung sesuai rencana, yaitu pada 9 Januari 2025, dengan sejumlah prosedur resmi yang sudah ditentukan.
“Kami memastikan nanti penetapan tetap akan dilaksanakan tanggal 9 Januari 2024. 2025, dan insya Allah nanti teman-teman kalau mau hadir silahkan,” ujarnya
ADVERTISEMENT
“Seperti biasa prosedurnya ya, teregistrasi dulu. Insyaallah di Hotel Pullman ya, dimulai dengan makan siang, jam 13.00. Pullman Central Park,” tambah Wahyu.
Kata Rano
Sementara itu, Rano Karno atau yang akrab disapa Bang Doel memastikan akan menghadiri acara penetapan pada 9 Januari mendatang. Ia menyampaikan bahwa momen ini menjadi penanda berakhirnya satu fase perjuangan di Pilkada Jakarta.
“Insyaallah tanggal 9 (Januari), penetapan. Dan pasti insya Allah saya hadir. Karena kebetulan insyaallah tanggal 12 (Januari), juga saya melakukan ibadah umroh,” ujar Rano.
“Jadi ini bagian dari perjalanan terakhirlah. Dari pilkada ini, ini yang kita tunggu sebetulnya kan. Kita tidak bertanya tentang kapan kita dilantik. Tapi penetapan ini bagi kita satu kepastian. Bahwa satu fase sudah selesai. Dan kita menghadapi fase yang lain,” tambahnya
ADVERTISEMENT
Rano juga memberikan apresiasi kepada KPU DKI Jakarta atas kerja profesional selama proses Pilkada berlangsung.
“Terima kasih kepada teman-teman KPUD yang bekerja sangat profesional. Dan mudah-mudahan hasil yang bisa dicapai di Jakarta ini juga bisa maksimal,” tuturnya.
Live Update
PSSI resmi mengumumkan Patrick Kluivert sebagai pelatih baru timnas Indonesia, Rabu (8/1). Pelatih asal Belanda ini akan menjalani kontrak selama dua tahun, mulai 2025 hingga 2027, dengan opsi perpanjangan kontrak. Kluivert hadir menggantikan STY.
Updated 8 Januari 2025, 17:53 WIB
Aktifkan Notifikasi Breaking News Ini