Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Kronologi Penemuan Jasad 2 Petugas Basarnas Medan: Bendungan sampai Dibuka
24 Oktober 2024 10:01 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Dua petugas Basarnas Medan yang hilang di Sungai Lau Biang, Kabupaten Karo, Sumut, akhirnya berhasil ditemukan setelah satu pekan hilang, pada Rabu (23/10).
ADVERTISEMENT
Keduanya sebelumnya hilang usai perahu yang digunakan untuk mencari korban hanyut mengalami kecelakaan akibat faktor cuaca.
“Kami menyampaikan rasa duka yang mendalam atas gugurnya dua anggota kami. Mereka adalah pahlawan. Mereka gugur secara syahid saat menjalankan tugas mulia,” kata Kepala Basarnas Medan Mustari dalam keterangannya, Kamis (24/10).
Berikut kronologi pencariannya:
Rabu (23/10)
Pukul 07.00 WIB
Pukul 08.00 WIB
Pukul 08.45 WIB
Pukul 16.00 WIB
ADVERTISEMENT
Pukul 16.15 WIB
Pukul 16.45
Pukul 19.00 WIB
Insiden kecelakaan perahu ini sebelumnya terjadi pada Rabu (16/10) lalu. Saat itu, 4 anggota SAR dan 2 warga melakukan pencarian terhadap korban hanyut yakni Jesplinta Sebayang.
Namun, saat pencarian sekitar pukul 10.00 WIB, tiba-tiba aliran sungai menjadi sangat deras lantaran sejumlah wilayah di Karo diguyur hujan. Perahu pun terbalik dan keenamnya hilang.
Pukul 17.00 WIB, petugas Basarnas bernama Robbi Daniel (29) ditemukan selamat.Tidak berselang lama 2 warga lainnya ditemukan yakni Rico Barus dan Oscar Sebayang.
ADVERTISEMENT
Lalu, sehari kemudian, satu petugas Basarnas kembali ditemukan dalam keadaan selamat di dasar jurang yakni Jerry Novanda. Sementara, dua lainnya masih hilang. Sepekan kemudian, keduanya ditemukan meninggal.