news-card-video
12 Ramadhan 1446 HRabu, 12 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Lahan Hutan di New York Terbakar, Pemerintah Sempat Umumkan Keadaan Darurat

10 Maret 2025 14:49 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas pemadam kebakaran merespons kebakaran semak belukar di Suffolk County, Long Island, New York, pada hari Sabtu (8/3/2025). Foto: Steve Pfost/AP
zoom-in-whitePerbesar
Petugas pemadam kebakaran merespons kebakaran semak belukar di Suffolk County, Long Island, New York, pada hari Sabtu (8/3/2025). Foto: Steve Pfost/AP
ADVERTISEMENT
Kebakaran hutan terjadi di Long Island, New York, pada Sabtu (8/3). Kebakaran itu menyebabkan asap abu-abu tebal memenuhui langit dan warga dievakuasi ke pangkalan militer dan jalan raya utama ditutup.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari AP, Gubernur Kathy Hocul mengumumkan keadaan darurat dan mengatakan badan-badan negara bagian segera merespons kebakaran yang terjadi di sekitar Pine Barrens, area berhutan yang merupakan rumah bagi kota-kota komuter di timur Kota New York. Ia mengatakan rumah-rumah, pabrik kimia, dan gudang Amazon terancam dan evakuasi lebih lanjut dibutuhkan.
Pejabat setempat mengungkapkan, 3 dari 4 kebakaran telah berhasil ditangani. Sementara kebakaran di Westhampton baru tertangani 50%.
"Masalah terbesar kami adalah angin. Anginlah yang menyebabkan kebakaran," kata Kepala Eksekutif Suffolk County, Ed Romaine.
Gubernur New York Kathy Hochul. Foto: Jeffrey T. Barnes/REUTERS

Kebakaran Berhasil Ditangani meski Masih Ada Risiko Angin Kencang

Per Minggu (9/3) waktu setempat, pemadam kebakaran New York telah berhasil memadamkan kebakaran di hutan Long Island. Meski demikian, para pejabat memperingatkan angin kencang rentan terhadap kebakaran tambahan.
ADVERTISEMENT
Semua api berhasil dipadamkan, termasuk api terakhir yang membakar wilayah Westhampton. Koordinator Damkar Suffolk County, Rudy Sunderman, mengatakan dalam konferensi pers Minggu bahwa timnya berupaya membuat garis pembatas di sekitar api untuk mencegah api semakin meluas. Otoritas mengatakan api tidak membesar sejak Minggu pagi.
Meski demikian, para pejabat masih berhati-hati karena Badan Cuaca Nasional memperkirakan embusan angin berkecepatan 30 mph terjadi pada Minggu.
Romaine berterima kasih kepada petugas damkar yang telah bekerja sepanjang malam, termasuk lebih dari 80 pemadam kebakaran sukarela yang berjuang melawan kebakaran, yang membakar sekitar 243 hektar lahan.
Asap dari kebakaran di Pine Barrens di Sunrise Highway, Long Island, New York, pada hari Sabtu (8/3/2025). Foto: Cheran Campbell/AP

Penyebab Kebakaran Masih Diselidiki

Meski demikian, hingga kini penyebab kebakaran masih belum diketahui. Puluhan detektif mewawancarai penelepon 911 dan menggunakan drone.
ADVERTISEMENT
Pejabat Suffolk County mengatakan polisi telah memulai penyelidikan kebakaran telah dimulai meski belum ada bukti langsung yang menunjukkan adanya pembakaran dengan sengaja.