Lawan Tiga Begal, Pria di Jaktim Dibacok dan Motornya Dirampas

10 Januari 2025 10:21 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi begal. Foto: Maulana Saputra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi begal. Foto: Maulana Saputra/kumparan
ADVERTISEMENT
Seorang pria berinisial SY dibegal di Jalan Raya Bogor, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur. Peristiwa bermula ketika korban melintasi lokasi kejadian hendak menuju ke Cibubur. Kemudian, korban diadang oleh pelaku yang berjumlah tiga orang.
ADVERTISEMENT
"Korban diadang oleh sepeda motor berbonceng tiga orang," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi, melalui keterangan yang diterima pada Jumat (10/1).
Salah seorang pelaku langsung mengacungkan senjata tajam jenis celurit dan merampas ponsel korban. Korban sempat melawan karena motornya juga hendak dirampas oleh pelaku.
"Korban sempat melawan untuk mempertahankan motor korban dengan mencabut kunci motor," ujar dia.
Namun begitu, perlawanan korban sia-sia. Korban dibacok pada bagian belakang leher dan motornya berhasil dibawa oleh pelaku. Korban langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat perawatan.
"Luka korban ditangani oleh RSUD Ciracas," ucap dia.
Kasus itu sudah dilaporkan ke Polsek Metro Ciracas pada Kamis (9/1). Pelaku yang berjumlah tiga orang sedang diburu oleh polisi.
ADVERTISEMENT
"Ditangani Sektro Ciracas," kata dia.