Ledakan Terjadi di Pabrik Kimia di Cilegon, 1 Orang Terluka

23 Februari 2022 13:29 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Polisi. Foto: ANTARA FOTO/Basri Marzuki
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Polisi. Foto: ANTARA FOTO/Basri Marzuki
ADVERTISEMENT
Ledakan terjadi di pabrik kimia milik PT MCCI, Cilegon, Banten, Rabu (23/1). Belum diketahui sumber ledakan itu.
ADVERTISEMENT
"Pada dini hari ada informasi dari masyarakat terjadi ledakan di PT MCCI," kata Kapolres Cilegon AKBP Sigit Haryono, dalam keterangannya, Rabu (23/2).
Haryono langsung menerjunkan tim untuk memeriksa keadaan di pabrik. Sejauh ini, ada satu orang yang mengalami luka.
"Sementara 1 luka sedang dirawat," tambah dia.
Sampai saat ini, sumber ledakan masih diselidiki. Polisi masih melakukan olah TKP untuk memastikan penyebab ledakan itu.
"Masih diselidiki, mohon waktu," ucap dia.