Lembang Diprediksi Jadi Titik Macet Long Weekend, Akan Diberlakukan One Way

13 Mei 2022 19:13 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kondisi arus lalu lintas di kawasan Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Foto: Bagus Rizaldi/ANTARA
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kondisi arus lalu lintas di kawasan Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Foto: Bagus Rizaldi/ANTARA
ADVERTISEMENT
Satlantas Polrestabes Bandung menyiapkan sejumlah upaya untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan pada long weekend Waisak selama rentang tanggal 14 Mei hingga 16 Mei.
ADVERTISEMENT
Sebagaimana diketahui, Kota Bandung masih menjadi primadona sebagai tujuan wisata oleh wisatawan. Ada sejumlah titik yang dinilai rawan terjadi kemacetan.
Kapolrestabes Bandung Kombes Aswin Sipayung melalui Kasatlantas Polrestabes Bandung AKBP Ariek Indra Sentanu menjelaskan, titik pertama yang dinilai rawan terjadinya kemacetan yakni di jalur menuju kawasan wisata Lembang tepatnya Jalan Sukajadi dan Jalan Setiabudi.
Di sana, sejumlah personel kepolisian akan disiapkan untuk mencegah kemacetan.
Polisi juga menyiapkan sejumlah cara bertindak seperti melakukan rekayasa arus lalu lintas hingga one way. Lalu, akan dilakukan kanalisasi jalur masuk menuju mal Paris van Java yang berada di Jalan Sukajadi.
"One way di Jalan Setiabudi dekat Jalan Cemara dilakukan situasional," kata dia melalui keterangannya pada Jumat (13/5).
ADVERTISEMENT
Kemudian, jalur lainnya yang dinilai rawan terjadi kemacetan adalah Jalan Dr. Djunjunan dan Jalan Ir. H. Juanda serta Jalan Tamansari tepatnya di dekat objek wisata Kebun Binatang. Di Jalan Dr. Djunjunan, polisi bakal melakukan pelarangan parkir di sejumlah titik keramaian.
Selanjutnya, ruas jalan yang dinilai rawan terjadi kemacetan yakni Jalan Asia Afrika. Diketahui, kawasan tersebut acap kali dijadikan tujuan masyarakat terutama yang berasal dari luar kota. Akan ada sejumlah personel kepolisian yang berjaga di sana.
"Di Kebun Binatang cara bertindaknya dengan menempatkan personel hingga rekayasa lalu lintas," ucap dia.
Lalu, titik yang dinilai rawan selanjutnya yakni ruas jalan di depan Mal Paskal dan Bundaran Cibiru. Di sana, akan adapula sejumlah personel kepolisian yang disiagakan untuk mengatur agar tak terjadi kepadatan lalu lintas. Diharapkan, pengamanan yang dilakukan oleh polisi dapat membuat masyarakat nyaman dan aman untuk menikmati akhir pekan di Kota Bandung.
ADVERTISEMENT
"Semoga rangkaian kegiatan pengamanan long weekend perayaan Waisak 2022 berjalan dengan aman dan lancar," ujar dia.