Lembu Laut Tertua di Dunia Mati Usai Perayaan Ulang Tahunnya

24 Juli 2017 17:13 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:17 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Snooty, Lembu Laut Tertua di Dunia (Foto: AP Photo/Tamara Lush)
zoom-in-whitePerbesar
Snooty, Lembu Laut Tertua di Dunia (Foto: AP Photo/Tamara Lush)
ADVERTISEMENT
Lembu laut atau yang lebih dikenal dengan nama Manatee tertua di dunia ditemukan mati pada minggu (23/7) pagi. Dilansir reuters, Manatee yang bernama Snooty ini diketahui mati di akuarium sebuah museum di Bradenton, Florida Selatan, Amerika Serikat.
ADVERTISEMENT
Kematian mamalia laut ini pertama kali diketahui oleh petugas museum, kala itu Snooty berenang ke permukaan bawah akuarium namun tidak kunjung muncul ke permukaan.
"Investigasi awal kami menunjukkan bahwa kematian Snooty merupakan suatu kecelakaan dan kami semua terpukul atas kepergiannya," ucap Brynne Anne Besio, Kepala Museum, minggu (24/7). Pihak museum menambahkan, mereka akan melalukan investigasi penuh atau pembedahan hewan jika memang diperlukan.
Ilustrasi Lembu Laut atau Manatee (Foto: commons.wikipedia.org)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Lembu Laut atau Manatee (Foto: commons.wikipedia.org)
Kematian Snooty terjadi hanya selang sehari setelah perayaan ulang tahunnya yang ke-69, sabtu (23/7). Sekitar 5.000 orang menghadiri perayaan ulang tahun Snooty. Snooty dilahirkan pada 21 Juli 1948 di Miami. Ia kemudian dipindahkan ke Bradenton pada 1949.
Lembu laut memang tidaklah sepopuler anjing laut ataupun kuda laut. Lembu Laut memiliki penampilan seperti dugong atau duyung yang juga merupakan mamalia laut dengan ukuran yang cukup besar. Perbedaan lembu laut dengan dugong terletak pada bentuk ekornya yang berbentuk seperti dayung, sedangan dugong memiliki ekor bercabang.
Ilustrasi Lembu Laut atau Manatee (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Lembu Laut atau Manatee (Foto: Pixabay)
Lembu laut banyak ditemui di kawasan perairan Florida, laut Karibia, dan pesisir laut Amerika Selatan. Tubuh hewan yang termasuk ke dalam jenis herbivora ini dapat bertumbuh hingga 4,5 meter dan termasuk salah satu spesies yang dilindungi.
ADVERTISEMENT