Luhut Binsar Panjaitan, Kemenko polhukam

Luhut Yakin Vaksin Corona Segera Tiba, Vaksinasi Januari 2021

3 Desember 2020 11:06 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan di Kemenko Polhukam, Jakarta Pusat, Senin (6/1) Foto: Darin Atiandina/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Menko Maritim dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan di Kemenko Polhukam, Jakarta Pusat, Senin (6/1) Foto: Darin Atiandina/kumparan
ADVERTISEMENT
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan meyakinkan para investor sektor hulu migas bahwa ekonomi Indonesia akan mulai tumbuh positif pada 2021.
ADVERTISEMENT
"Saya meminta Anda untuk mempertimbangkan Indonesia sebagai tujuan investasi. Indonesia adalah negara dengan ekonomi terbesar di ASEAN dengan 273 juta penduduk dan PDB lebih dari 1 triliun dolar AS. Saya yakin mulai tahun depan ekonomi Indonesia akan tumbuh positif," katanya dikutip dari Antara, Kamis (3/12).
Keyakinan Luhut itu disampaikan atas klaim bahwa Indonesia bisa menekan pandemi COVID-19. Ia sendiri telah ditugaskan Presiden Jokowi untuk mengkoordinasikan upaya penanganan COVID-19 di delapan provinsi yang menyumbang lebih dari 70 persen kasus nasional.
Menurut Luhut, jika berjalan sesuai rencana, pasokan vaksin COVID-19 akan tiba pada Desember ini dan akan dilanjutkan dengan vaksinasi pada 2021.
"Jika semua berjalan sesuai rencana, dengan kehendak Tuhan, kita harap suplai vaksin COVID-19 akan siap Desember 2020 dan akan segera dilanjutkan dengan vaksinasi ke seluruh negeri pada 2021," katanya.
ADVERTISEMENT
Namun pihak Kemenkes sebagai otoritas yang mengurusi vaksinasi jalur pemerintah belum memberikan penjelasan kapan vaksin tiba. Sementara BPOM sebagai pihak yang memberikan izin vaksin menyebut izin darurat baru bisa diberikan pekan ketiga Januari 2021.
Itu artinya vaksinasi tahap pertama akan dimulai akhir Januari 2021. Prioritas penerimanya tenaga medis, TNI/Polri, dan pekerja di sektor terdepan.
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten
Sedang memuat...0 Konten