Mahasiswi Asing Bertemu Jokowi saat Liburan di Borobudur: It's a Lucky Day!

25 Mei 2024 16:04 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Jokowi bersama keluarga saat mengunjungi Candi Borobudur di Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah, Jumat (25/5/2024). Foto: Vico/Biro Pers Sekretariat Presiden
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi bersama keluarga saat mengunjungi Candi Borobudur di Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah, Jumat (25/5/2024). Foto: Vico/Biro Pers Sekretariat Presiden
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Langit tampak cerah saat Presiden Jokowi bersama Iriana Jokowi, Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Amanda, serta dua cucunya Jan Ethes Srinarendra serta La Lembah Manah menikmati akhir pekan di Candi Borobudur, Magelang, Sabtu (25/5) pagi.
ADVERTISEMENT
Kehadiran keluarga presiden menarik perhatian pengunjung lain yang sudah terlebih dahulu berada di lokasi. Alif dan Tira, pengunjung dari Makassar, merasa sangat beruntung bisa bertemu dengan Jokowi.
"Surprise banget. Tadi kita lihat ada rombongan pejabat tapi kan mobilnya mobil Presiden, ternyata beliau yang datang," kata Alif, dalam keterangan pers istana.
Tak hanya wisatawan dalam negeri, kehadiran elite negeri ini juga menjadi spesial bagi sekelompok mahasiswa pertukaran dari Belanda, Belgia, hingga Pakistan.
"It’s a lucky day for us!" ujar salah satu mahasiswi, menggambarkan betapa beruntungnya mereka bisa bertemu langsung dengan Jokowi saat berada di Indonesia.
Presiden Jokowi bersama keluarga saat mengunjungi Candi Borobudur di Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah, Jumat (25/5/2024). Foto: Vico/Biro Pers Sekretariat Presiden
Candice, salah satu mahasiswi asal Belgia, bersama teman-temannya telah berada di Indonesia sejak Februari lalu. Mereka merasa sangat kerasan di Indonesia karena keramahan dan kehangatan warga.
ADVERTISEMENT
"Mereka sangat ramah, sangat baik, selalu tersenyum. Mereka membuat kami merasa sangat istimewa," ujarnya.
Natasha, mahasiswi asal Pakistan, terkesan dengan kedekatan Jokowi dengan masyarakat. "Di negara saya ada presiden, tapi tidak sedekat ini dengan penduduk lokal,"
Heri Setiawan, pemandu dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi yang mendampingi rombongan Presiden selama kunjungan, menyampaikan beberapa informasi tentang Candi Borobudur dan kelestariannya.
Menurutnya, Jokowi sempat bertanya terkait pengaturan pengunjung yang ingin naik ke atas candi.
"Beliau menyambut baik, memberi tanggapan positif terkait dengan pembatasan jumlah kunjungan karena mau tidak mau kalau kunjungan tidak dibatasi nanti akan mengakibatkan percepatan perusakan dan pelapukan Candi Borobudur," jelas Heri.
Presiden Jokowi bersama keluarga saat mengunjungi Candi Borobudur di Kabupaten Magelang, Provinsi Jawa Tengah, Jumat (25/5/2024). Foto: Vico/Biro Pers Sekretariat Presiden
Selama kunjungan, Jokowi juga berinteraksi dengan cucu-cucunya, mengajarkan mereka tentang sejarah dan pentingnya pelestarian situs bersejarah. Pertanyaan dari Jan Ethes tentang relief dan stupa, serta dialog pendidikan antara kakek dan cucu, terjalin saat itu.
ADVERTISEMENT
"Ini Candi Buddha ya Mas Ethes? Kalau Candi Prambanan candi apa?” tanya Presiden Jokowi kepada Jan Ethes sebagaimana diceritakan Hari.