Mahfud MD Lantik 4 Eselon 1 Kominfo Besok, Irjen hingga Dirjen

22 Mei 2023 20:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Plt Menkominfo Mahfud MD di Kemenkominfo, Jakarta Pusat, Senin (22/5).  Foto: Haya Syahira/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Plt Menkominfo Mahfud MD di Kemenkominfo, Jakarta Pusat, Senin (22/5). Foto: Haya Syahira/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Plt Menkominfo Mahfud MD akan melantik 4 pejabat eselon 1 Kementerian Komunikasi dan Informatika, Selasa (23/5) besok.
ADVERTISEMENT
Keempat Pejabat Eselon 1 ini akan mengisi jabatan Dirjen Perangkat Pos dan Informatika, Inspektorat Jenderal, hingga staf ahli.
Mahfud menjelaskan pergantian pejabat eselon 1 ini tak terkait kasus dugaan korupsi pengadaan tower BTS yang sedang dalam tahapan penyidikan Kejaksaan Agung.
“Pergantian eselon I ini, saya tinggal melanjutkan. Yang mengganti (eselon 1) Pak Plate, bukan karena ada peristiwa ini lalu diganti. Sudah diusulkan jauh sebelum ini, dan saya tinggal melantik besok, jam 11, atau jam 12,” kata Mahfud dalam konferensi pers di Kemenkominfo, Senin (22/5).
Dikonfirmasi terpisah, Direktur Jenderal Informasi dan Komunikasi Publik, Usman Kansong, mengatakan posisi pejabat eselon 1 ini sudah lama kosong sehingga diperlukan pelantikan pejabat baru.
“Mereka mengisi jabatan yang sudah lama kosong, baik karena pensiun maupun belum terisi. Empat jabatan, Dirjen Perangkat Pos dan Informatika, Inspektorat Jenderal, dan dua staf ahli,” kata Usman saat dihubungi melalui pesan singkat, Selasa (22/5.)
ADVERTISEMENT
Mahfud mengisi kekosongan jabatan sebagai Menteri Kominfo sejak Jumat (19/5) usai Presiden Joko Widodo memecat Johnny G Plate karena keterlibatannya dalam kasus dugaan korupsi pembangunan tower BTS tahun 2020-2022 sebesar Rp 8 triliun.
Belum ada informasi lebih lanjut mengenai keterlibatan pihak lain dalam Kemenkominfo terkait kasus ini.