Makin Ditegur Makin Ngamuk: Pria di KRL Ribut dengan 4 Orang Termasuk Security

22 Oktober 2023 13:06 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
8
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pria yang ribut di gerbong KRL, diamankan petugas. Dia malah menantang pria yang memisahkan keributan sebelumnya. Dok: Ardian Nugroho (@galerisiade)
zoom-in-whitePerbesar
Pria yang ribut di gerbong KRL, diamankan petugas. Dia malah menantang pria yang memisahkan keributan sebelumnya. Dok: Ardian Nugroho (@galerisiade)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Seorang pria penumpang KRL (kereta rel listrik—commuter line) ribut dengan empat orang, termasuk dua petugas keamanan kereta, di dalam gerbong, pukul 19.30 WIB, Rabu (18/10).
ADVERTISEMENT
Awalnya, pria itu hendak masuk kereta di Stasiun Manggarai. Ia mendorong pria lain yang hendak keluar dari kereta, lalu marah saat ditegur.
"Proses turun belum selesai, pengguna yang akan naik (pria itu) memaksakan masuk sehingga terjadi adu mulut," kata External Relations and Corporate Image Care Manager KAI Commuter, Leza Arlan, saat dihubungi kumparan, Minggu (22/10).
Keributan itu lalu dilerai pria lain, tapi pria yang melerai ini malah juga dimarahi oleh pelaku hingga dua petugas keamanan turut melerai.
Dua petugas keamanan mencoba mengamankan pria yang ribut di KRL. Dok: Ardian Nugroho (@galerisiade)
Pelaku pun terlihat beradu mulut dengan dua petugas keamanan, bahkan badannya sampai diamankan.
Terdengar teriakan penumpang-penumpang di gerbong tersebut meminta pelaku turun gara-gara bikin kondisi gerbong tidak nyaman.
Semua adegan itu direkam oleh seorang pengguna KRL, Ardian Nugroho, yang memberikan hasil rekaman itu ke kumparan.
ADVERTISEMENT
"Kami mengimbau untuk mendahulukan pengguna yang hendak turun dari dalam kereta, tidak memaksakan diri untu8k naik jika pengguna lain belum turun. Tetap waspada dan saling menghormati antar-pengguna," kata Leza.