Ma'ruf Amin soal Debat Capres: Lebih Menarik dari Saya Dulu

9 Januari 2024 16:53 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakil Presiden Ma'ruf Amin saat berkunjung ke kantor Kapanewon Prambanan, di Kabupaten Sleman, DI Yogyakarta, Selasa (9/1/2024). Foto: Arfiansyah Panji Purnandaru/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Wakil Presiden Ma'ruf Amin saat berkunjung ke kantor Kapanewon Prambanan, di Kabupaten Sleman, DI Yogyakarta, Selasa (9/1/2024). Foto: Arfiansyah Panji Purnandaru/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Wakil Presiden Ma'ruf Amin ikut berkomentar soal debat ketiga Pilpres 2024 yang digelar di Istora Senayan, Minggu (7/1). Menurut Ma'ruf, debat kedua para kandidat capres ini berlangsung terbuka dan lebih menarik ketimbang saat ia dulu maju sebagai cawapres di Pilpres 2024 melawan pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.
ADVERTISEMENT
"Saya melihat perdebatannya bagus, ya terbuka dan artinya mereka berdebat, terutama sesi perdebatan itu saya kira menarik dibanding dulu waktu saya. Sekarang lebih hidup ya perdebatannya," kata Ma'ruf saat berkunjung ke kantor Kapanewon Prambanan, Kabupaten Sleman, Selasa (9/1).
Namun Ma'ruf enggan mengomentari terkait substansi debat yang mengambil tema keamanan, pertahanan, hubungan luar negeri, hingga geopolitik. Menurutnya, tak etis jika dirinya berkomentar terkait hal itu.
"Saya kira masyarakat sendiri lah (menilai) bagaimana masalah substansinya itu mana yang baik, mana yang kurang baik, mana yang bagus, itu kan publik. Tidak etis kalau saya masuk ke substansi," tegasnya.
Capres nomor urut satu Anies Baswedan (kanan), capres nomor urut dua Prabowo Subianto (kiri), dan capres nomor urut tiga Ganjar Pranowo beradu gagasan dalam debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
Sebelumnya, Presiden Jokowi juga sempat mengomentari soal debat ketiga ini. Menurutnya, substansi dan visi dari masing-masing calon tak terlihat dalam debat porsi capres ini.
ADVERTISEMENT
"Memang saya melihat substansi dari visinya malah tidak kelihatan. Yang kelihatan justru saling menyerang yang sebetulnya enggak apa-apa asal kebijakan, asal policy, asal visi enggak apa-apa," kata Jokowi di sela kunjungan kerja di Banten, Senin (8/1).
Jokowi menilai debat tersebut kurang mengedukasi masyarakat untuk melihat visi misi dan program paslon terkait pertahanan, keamanan hingga geopolitik.
"Tapi kalau sudah menyerang personal, pribadi yang tidak ada hubungan dengan konteks debat tadi malam mengenai hubungan internasional, mengenai geopolitik, mengenai pertahanan dan lain-lainnya, saya kira kurang memberikan pendidikan, kurang mengedukasi masyarakat yang menonton," ungkapnya.