Masalah Administrasi, Keluarga WNI Muhammad Husein Belum Bisa Keluar dari Gaza

3 November 2023 10:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gerbang perbatasan Rafah dengan Mesir di Jalur Gaza. Foto: Mohammed Abed/AFP
zoom-in-whitePerbesar
Gerbang perbatasan Rafah dengan Mesir di Jalur Gaza. Foto: Mohammed Abed/AFP
ADVERTISEMENT
Satu keluarga WNI yaitu Muhammad Husein masih belum bisa keluar dari Gaza. Menlu Retno berjanji akan berupaya sekuat tenaga mengevakuasi Husein sekeluarga.
ADVERTISEMENT
"Terdapat satu keluarga WNI lagi yang terus berusaha kita evakuasi. Mereka terdiri dari 3 WNI (terdiri dari) suami dan 2 anak, dan seorang istri warga negara Palestina," kata Retno dalam konferensi pers di kantor Kemlu, Jumat (3/11).
Retno mengatakan, Hussein sudah tiba di pintu perbatasan Rafah pada 2 November 2023 kemarin. Hanya saja sekeluarga ini masih belum bisa dievakuasi keluar zona perang itu.
Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi menyampaikan pernyataan nasional Indonesia di Sidang Majelis Umum PBB ke-78 di New York, Amerika Serikat, pada hari Sabtu, (23/9/2023). Foto: Twitter/@Kemlu_RI
"Namun masih terdapat beberapa isu administrasi yang sedang berusaha diurus dan diselesaikan," kata Retno.
Retno mengungkapkan, bahwa upaya evakuasi di Gaza punya kesulitan tersendiri. Salah satunya adalah proses administrasi untuk keluar Gaza yang sulit.
"Selain itu, proses administrasi untuk dapat meninggalkan Gaza juga sangat ketat dan melibatkan banyak pihak kunci di Gaza. Jadi nama-nama itu harus mendapatkan approval dari banyak pihak yang ada di Gaza, dan ini tidak kita alami diproses as delivered evakuasi yang sebelumnya," ucap Retno.
Muhammad Husein WNI di Gaza. Dok YouTube Muhammad Husein Gaza
Meski sulit, Retno menegaskan proses evakuasi akan terus diupayakan. Diharapkan pada Jumat ini keluarga Hussein bisa keluar Gaza.
ADVERTISEMENT
"Kita berusaha menggunakan semua networking kita untuk membantu proses yang rumit ini. Kita terus berkomunikasi dengan keluarga WNI yang hari ini akan kita coba lagi untuk kita evakuasi keluar dari Gaza. Mereka tinggal di Gaza Selatan," tegas Retno.

Satu Keluarga WNI Berhasil Dievakuasi

Pada kesempatan yang sama, Retno menyampaikan bahwa keluarga Abdillah Onim, WNI lainnya menetap di Gaza, berhasil dievakuasi. Saat ini Onim sudah berada di Mesir.
"Alhamdullillah, puji syukur, pada tanggal 2 November sekitar pukul 19.00 waktu Mesir atau sekitar pukul 00.00 3 November WIB, 4 WNI dan 1 istri WNI telah berhasil dievakuasi dari Gaza," ucap Retno.