Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Masih ada 70 Ribu Jemaah Haji Lakukan Nafar Tsani, Baru Kembali ke Makkah
1 Juli 2023 4:28 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Sebagain besar jemaah haji telah meninggalkan Mina untuk kembali ke hotel di Makkah. Jemaah yang masih berada di Mina baru menyelesaikan ibadah dan kembali ke Makkah hari ini.
ADVERTISEMENT
Jemaah yang sudah lebih dulu meninggalkan Mina setelah menyelesaikan lontar jumrah pada Jumat (30/6) atau lebih dikenal dengan nafar awal. Kemudian, yang kembali ke Makkah pada Sabtu (1/7), mereka menyelesaikan lontar jumrah yang disebut juga nafar tsani.
"Jumlah jemaah nafar awal yang masuk data kita sudah sekitar 142 ribu dari 212 ribu jemaah, mereka sudah meninggalkan Mina ke Makkah," kata Kasatops Mina, Zaenal Muttaqin, di Mina, Jumat (30/6) malam.
"Jadi dari 212 ribu jemaah Indoensia hanya kisaran 30% lagi yang akan meninggalkan Mina untuk ke Makkah saat nafar tsani ini sekitar 70 ribu yang ada di Mina," tambah dia.
Petugas di Mina sudah menyiapkan berbagai layanan untuk jemaah yang memutuskan untuk menambah satu hari mabit dan melaksanakan nafar tsani. Baik itu katering maupun fasilitas lainnya.
ADVERTISEMENT
Nantinya, ada bus yang mengantar jemaah dari Mina menuju ke hotel-hotel yang ada di Makkah. Zaenal memastikan petugas akan menyisir 71 maktab agar tak ada satu pun jemaah yang tertinggal.
"Kita perintahkan seluruh petugas memastikan seluruh tenda ini kosong tidak ada satu pun jemaah tertinggal," ucap dia.