Massa Mulai Padati Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud di Benteng Vastenburg, Solo

10 Februari 2024 7:37 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana di dalam arena panggung Hajatan Rakyat Ganjar-Mahfud di Benteng Vastenburg, Solo mulai dipadati massa. Foto: Paulina Herasmaranindar/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suasana di dalam arena panggung Hajatan Rakyat Ganjar-Mahfud di Benteng Vastenburg, Solo mulai dipadati massa. Foto: Paulina Herasmaranindar/kumparan
ADVERTISEMENT
Paslon 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD menggelar kampanye akbar terakhir di dua kota di Jawa Tengah yakni Kota Surakarta (Solo) dan Kota Semarang, pada Sabtu (10/2). Kampanye akbar dimulai dari Kota Solo di Benteng Vastenburg, lokasinya hanya 500 m dari kantor Wali Kota Solo.
ADVERTISEMENT
Tampak di lokasi sejumlah persiapan sudah dilakukan oleh pihak panitia. Terlihat jalan menuju lokasi acara sudah terpasang spanduk hingga poster-poster bergambar Ganjar-Mahfud hingga bendera-bendera partai politik pengusung seperti PDIP, PPP, Perindo dan Hanura.
Kampanye akbar akan diawali dengan kirab di sepanjang sekitar jalan sekitar Benteng Vastenburg. Nantinya, berbagai lapisan masyarakat melakukan grebeg atau menggiring Ganjar-Mahfud dengan kirab budaya dari Ngarsopuro menuju Benteng Vastenburg, salah satu titik termasuk Balaikota Surakarta.
Suasana di dalam arena panggung Hajatan Rakyat Ganjar-Mahfud di Benteng Vastenburg, Solo mulai dipadati massa. Foto: Paulina Herasmaranindar/kumparan
Selain itu, satu panggung besar juga sudah berada di lapangan utama kampanye akbar. Ornamen panggung dihiasi dengan tulisan salah satunya 'Bantenge Metu Kandang' (Bantengnya keluar kandang), Salam M3tal Menang Total, hingga sederet program Ganjar-Mahfud.
Pertunjukan seni kebudayaan rencananya akan ditampilkan. Ada juga mural dari seniman setempat yang menggambarkan ekspresi dan harapan kepada paslon nomor urut 03 itu.
ADVERTISEMENT
Massa pendukung Ganjar-Mahfud pun sudah mulai memadati lokasi acara. Mereka tampak kompak menggunakan kaus Ganjar-Mahfud.
Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo, Plt Ketua Umum PPP M. Mardiono dan Ketua Umum Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) bakal hadir di lokasi acara kampanye akbar ini.
Ketua DPP PDIP, Puan Maharani mulai hadir di Ono Solo Cafe, Jalan Diponegoro, Kawasan Ngarsopuro, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (10/2/2024). Foto: Fadlan Nuril Fahmi/kumparan
Turut hadir juga Ketua DPP PDIP sekaligus Dewan Penasihat TPN Ganjar-Mahfud Puan Maharani, Ketua Bidang UMKM, Ekonomi Kreatif dan Digital PDIP M. Prananda Prabowo dan Sekjen Hasto Kristiyanto, serta Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud Arsjad Rasjid, serta jajaran TPN hingga Tim Pemenangan Daerah (TPD).
Setelah berkampanye di Solo pada pagi hari ini, Ganjar-Mahfud akan melanjutkan kampanye akbar ke Kota Semarang, Jawa Tengah.
ADVERTISEMENT