Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Megawati Mau Temui Kapolri: Insaf Dong, Apa Gak Boleh PDIP Jadi Bagian Rakyat?
14 Agustus 2024 13:49 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menegaskan dirinya ingin bertemu langsung dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Sebelumnya Megawati menyatakan kesiapannya untuk menghadap Kapolri.
ADVERTISEMENT
"Ibu Megawati minta untuk ketemu dengan yang namanya Kepala Kepolisian RI," kata Megawati saat memberikan pengarahan kepada bacalon kepala daerah dari PDIP di DPP PDIP, Jakarta Pusat, Rabu (14/8).
"Entar gue diundang atau enggak, tar tahu-tahu malah perwakilan," tambah dia.
Presiden ke-5 RI ini tidak ingin bertemu dengan perwakilan Kapolri. Dirinya hanya ingin bertemu langsung dengan Jenderal Sigit karena ia mempunyai hak sebagai warga negara.
"Saya hanya mau ngomong. Bapak, sudah, insaf dong. Masa diintimidasi? Kalau ditanya ada perintah dari atas, atasnya mana? Yang pasti ada perintah dari atas, em, em, em, gile," ucap Megawati.
"Gile kok enggak mau bilang dari ini, itu, aku bilang ini gimana rakyat Indonesia. Haduh gawat republik ini," tambah dia.
Ketua Dewan Pembina BPIP ini menegaskan, ada yang ingin ia tanyakan kepada Jenderal Sigit. Terutama soal PDIP dan Pilkada Serentak 2024.
ADVERTISEMENT
Megawati berharap Kapolri bersedia menerima dan berdiskusi dengan dirinya.
"Apakah PDIP enggak boleh jadi bagian rakyat? Tolong tulis, tolong tulis saya hanya mau tanya itu. So jangan kamu Pilkada main seperti gitu," ucap Megawati.
"Nanti saya dibilang provokator, enggak saya baik-baik karena saya enggak ditemui dia," kata Megawati.