Megawati Segera Umumkan Cawapres Ganjar: Bukan Kepentingan Keluarga, Sabar

16 Oktober 2023 15:17 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memberikan sambutan saat penutupan Rakernas IV PDIP di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023). Foto: PDIP
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri memberikan sambutan saat penutupan Rakernas IV PDIP di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023). Foto: PDIP
ADVERTISEMENT
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri berbicara terkait kapan cawapres Ganjar Pranowo diumumkan. Megawati mengatakan, dirinya sudah mempunyai 1 nama dan akan segera diumumkan.
ADVERTISEMENT
"Minggu-minggu ini kita akan memasuki masa pendaftaran capres dan cawapres. Saya telah mempertimbangkan dengan matang siapa sosok paling tempat mendampingi Ganjar," kata Megawati dalam acara Peresmian dan Penandatanganan Prasasti PDIP secara daring, Senin (16/10).
Presiden ke-5 RI ini mengatakan, ia telah menerima masukan dari seluruh pihak. Ia meminta masyarakat khususnya kader PDIP untuk sedikit bersabar.
"Tapi tetap bersabarlah, karena Ibu sudah kalian beri hak prerogatif, artinya Ibu yang menentukan. Oleh sebab itu, maka sabar aja, tunggu, dari mulut saya," kata Megawati.
"Nanti akan datang siapa pasangannya Pak Ganjar, masa Ibu salah pilih? Enggak lah," tambah dia seraya tertawa.
Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri dan bacapres Ganjar Pranowo nampak berdiskusi di rapat mingguan TPN Ganjar, Rabu (27/9/2023). Foto: PDIP
Lebih jauh, Megawati mengatakan cawapres Ganjar yang ia pilih bukan untuk kepentingan pribadinya. Bukan juga untuk kepentingan keluarganya. Tetapi untuk kebaikan rakyat Indonesia.
ADVERTISEMENT
"Itu bukan demi PDI semata lo, bukan hanya keinginan, hitungan elektoral saja, tapi itu bukan kepentingan saya pribadi atau keluarga," kata Megawati.
"Jadi saya memang mencari seseorang pemimpin untuk bisa memimpin rakyat Indonesia dengan baik, jadi saya ini, wakil itu tunggu aja dah ya, jadi kalau saya bilang buka zoom, buka aja tinggal nunggu kapan gitu," tutup Megawati.