Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Melihat Perayaan Ulang Tahun Kucing di Banyuwangi yang Dimeriahkan Pesta Rakyat
15 April 2025 10:54 WIB
·
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Pemandangan tak biasa tersaji di Desa Kluncing, Kecamatan Licin, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, akhir pekan lalu. Bukan hajatan pernikahan atau khitanan, melainkan perayaan ulang tahun untuk tiga ekor kucing peliharaan bernama Cipak, Cipung, dan Ciko.
ADVERTISEMENT
Layaknya pesta rakyat sungguhan, ulang tahun kedua bagi tiga kucing jantan berbobot masing-masing 12 kilogram ini dirayakan meriah selama dua hari satu malam.
Sang pemilik, Indrawati dan Bokiyanto, tak tanggung-tanggung menggelontorkan dana hingga Rp 50 juta untuk memanjakan "anabul" kesayangannya.
Kemeriahan dimulai pada Sabtu siang (12/4). Cipak, Cipung, dan Ciko diarak keliling desa menggunakan becak motor yang didekorasi heboh.
Uniknya, tiga remaja putri berkebaya turut serta dalam arak-arakan, menambah semarak suasana layaknya hajatan manusia. Iringan kesenian barong dan musik hadrah pun menambah keriuhan pawai kucing ini.
Warga Desa Kluncing dan sekitarnya tampak antusias menyaksikan fenomena unik ini. Tua muda berjejer di pinggir jalan, tak ingin ketinggalan momen langka melihat tiga kucing kesayangan diarak bak pengantin.
ADVERTISEMENT
Meski menjadi bintang utama, Cipak, Cipung, dan Ciko terlihat santai di dalam kandang selama arak-arakan. Bahkan, ketiganya tampak tenang dan sesekali tertidur pulas.
Usai berkeliling desa, acara dilanjutkan dengan selamatan kampung di depan kediaman Indrawati dan Bokiyanto. Tumpeng dan hidangan lezat lainnya disantap bersama seluruh warga desa, mempererat tali silaturahmi.
Bagi Indrawati dan Bokiyanto, ketiga kucing ini sudah dianggap seperti anak kandung sendiri. Tak heran, saking sayangnya, perayaan ulang tahun mereka pun dibuat semeriah mungkin.
Indrawati mengungkapkan bahwa perayaan ini merupakan bagian dari nazar yang ia ucapkan saat pertama kali menemukan ketiga kucing tersebut.
“Waktu menemukan kucing ini di depan rumah, memang sudah nazar nanti kalau laki-laki semua saya sunatkan [kebiri] dan dirayakan ulang tahunnya,” katanya.
Tak hanya arak-arakan dan selamatan, kemeriahan berlanjut pada Sabtu malam dengan pentas orkes dangdut yang menghadirkan 12 artis lokal dan dari Surabaya.
ADVERTISEMENT
Puncaknya, pada Minggu (13/4) siang, kesenian jaranan memukau ratusan warga yang hadir.
Indrawati berharap, pesta ulang tahun ketiga kucingnya tersebut bisa memberikan manfaat bagi desa dan tetangga-tetangganya.
“Harapan saya desa saya juga maju tetangga dapat pemasukan dagang kecil kecilan semoga tahun depan ada rejeki bisa ulang tahun lagi,” katanya.