Menag Tiba di Arab Saudi, Cek Kesiapan Puncak Haji

20 Juni 2023 0:28 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menag Yaqut Cholil Qoumas tiba di Jeddah mengecek kesiapan puncak haji di Armuzna.  Foto: MCH 2023
zoom-in-whitePerbesar
Menag Yaqut Cholil Qoumas tiba di Jeddah mengecek kesiapan puncak haji di Armuzna. Foto: MCH 2023
ADVERTISEMENT
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas tiba di Arab Saudi untuk meninjau kesiapan puncak haji 1444 H/2023 M, Senin (19/6) waktu setempat.
ADVERTISEMENT
Pada kesempatan itu, Gus Yaqut meminta jemaah haji lansia untuk menjaga stamina serta asupan vitamin. Lebih lanjut, dia juga mengingatkan agar para jemaah tak memaksakan diri melaksanakan ibadah sunah.
"Jadi puncak ibadah haji ini masih beberapa waktu ke depan jadi tolong dihemat energinya. Jadi yang sunah itu sudah cukup sekarang mempersiapkan diri jemaah utamanya jemaah lansia untuk persiapan puncak haji," kata Gus Yaqut.
Menag Yaqut Cholil Qoumas tiba di Jeddah mengecek kesiapan puncak haji di Armuzna. Foto: MCH 2023
Apabila hal-hal itu diperhatikan, lanjut dia, semua pelaksanaan ibadah haji dapat berjalan baik dan lancar serta tak ada sesuatu yang tidak diinginkan.
"Makanya saya datengin saya mau cek Armuzna saya kan kembali lagi ke Indonesia lusa nanti tanggal 24 kembali lagi ke sini. Masih ada beberapa agenda di Jakarta yang belum selesai tapi saya mau dulu datang di sini mumpung ada waktu selain mengikuti muktamar fiqih attaisir sekalian juga ngecek apa yang sudah dilakukan oleh penyelenggara dan teman-teman di PHU," tuturnya.
ADVERTISEMENT
"Nanti malah Insya Allah kesiapan seperti apa kekurangannya di mana supaya kita bisa konsolidasikan dan kita tutupi lah kelemahan-kelemahan," tandasnya.