Menkes: Pasukan Putih Jaga Warga Tetap Sehat, Tidur Cukup dan Jangan Stres
14 Mei 2025 12:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menegaskan bahwa Pasukan Putih yang baru diluncurkan Pemprov DKI Jakarta bertugas menjaga kesehatan warga dengan pendekatan promotif dan preventif, termasuk mengedukasi soal pola hidup sehat.
ADVERTISEMENT
“Tugas Pasukan Putih itu menjaga jangan sampai sakit. Tetap sehat. Ingatkan tidur cukup, makan secukupnya, olahraga lima kali seminggu, dan jangan stres-stres,” ujar Menkes dalam sambutannya saat peluncuran Pasukan Putih di Rusunawa Tanah Tinggi, Jakarta Pusat, Rabu (14/5).
Ia menambahkan, usia harapan hidup masyarakat Indonesia saat ini mencapai 74 tahun, namun usia sehat rata-ratanya hanya 62 tahun.
“Artinya, 12 tahun terakhir itu banyak yang hidup dengan kondisi tidak optimal, mulai dari stroke, cuci darah, jantung, dan ginjal,” katanya.
Menkes mendorong agar edukasi hidup sehat menjadi bagian dari tugas utama Pasukan Putih. Ia juga menekankan pentingnya skrining dini terhadap penyakit tidak menular seperti tekanan darah tinggi, gula darah, kolesterol, fungsi ginjal, dan obesitas.
ADVERTISEMENT
“Kalau tekanan darah tinggi, gula darah tinggi, harus segera dicek di puskesmas. Obatnya gratis. Jangan sampai terlambat karena bisa memicu stroke atau gagal ginjal,” ujarnya.
Peluncuran Pasukan Putih dilakukan Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung bersamaan dengan dua program lainnya, yakni JakCare—layanan konseling kejiwaan gratis 24 jam yang dapat diakses lewat aplikasi JAKI atau telepon—dan JakAmbulans dengan total 86 ambulans dan 17 motor ambulans.
Pram menyebut peluncuran ini sebagai janji yang pernah ia sampaikan langsung ke warga saat kampanye.
“Pasukan Putih ini bukan hanya untuk lansia, tetapi juga bagi warga dewasa yang punya masalah kesehatan seperti stroke dan diabetes,” ujarnya.
Program ini merupakan bagian dari strategi promotif dan preventif Pemprov DKI untuk menekan beban kesehatan dan menjaga kualitas hidup masyarakat tetap tinggi.
ADVERTISEMENT