Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Menlu Sugiono Kunjungi Kedubes Vatikan, Tulis Pernyataan Duka untuk Paus
22 April 2025 20:47 WIB
·
waktu baca 1 menit
ADVERTISEMENT
Menteri Luar Negeri Sugiono mengunjungi Kedutaan Besar Vatikan, sehari setelah Paus Fransiskus wafat. Pada kesempatan Sugiono menyampaikan rasa dukanya atas kehilangan umat Katolik itu.
ADVERTISEMENT
“Paus Fransiskus adalah seorang figur menonjol dalam cinta kasih, integritas moral, dukungan bagi perdamaian, dan solidaritas bagi kaum papa dan yang terpinggirkan,” demikian diungkapkan Menlu RI saat berkunjung ke Kedutaan Besar Vatikan (Nunsiatur Apostolik) di Jakarta, Selasa, (22/4).
Sugiono lalu menuliskan pernyataannya pada buku duka cita yang disediakan di Kedutaan Besar. Pada buku itu, ia menuliskan kesannya terkait kunjungan Paus ke Indonesia pada September 2024.
"Akan selalu dikenang sebagai momen harapan dan persatuan, bagi Indonesia dan seluruh dunia," tulis Sugiono.
Ia juga menyatakan harapan supaya Sri Paus beristirahat dalam kedamaian abadi.
Saat kunjungan tersebut, Sugiono berkesempatan menyampaikan langsung belasungkawa atas wafatnya Paus kepada Duta Besar Vatikan (Nunsius Apostolik) untuk Indonesia Monsinyur (Mgr) Piero Pioppo.
ADVERTISEMENT
Setelah menulis pernyataan berkabungnya pada buku duka cita, keduanya lalu mengenang Paus selama beberapa saat.
Untuk diketahui, Nunsiatur Apostolik Takhta Suci Vatikan di Jakarta pada Selasa (22/4) membuka pintu bagi masyarakat Indonesia yang hendak menyampaikan duka cita atas wafatnya Paus Fransiskus.