Meresahkan Remaja Cari Koin Jagat di CFD HI: Panjat Pagar-Ditegur Petugas

12 Januari 2025 10:06 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
9
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Warga terlihat mencari "koin jagat" yang sedang trend di media sosial di depan Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Minggu (12/1/2025). Foto: Rayyan Farhansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Warga terlihat mencari "koin jagat" yang sedang trend di media sosial di depan Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Minggu (12/1/2025). Foto: Rayyan Farhansyah/kumparan
ADVERTISEMENT
Pencarian koin oleh warga mulai meresahkan. Mereka tidak segan menerobos bahkan memajat pagar sembarangan.
ADVERTISEMENT
Setidaknya ini terlihat di kawasan Bundaran HI, Jakarta, Minggu (12/1). Sejumlah remaja berkumpul di depan salah satu mal di kawasan Bundaran HI.
Mereka awalnya sibuk melihat ponsel masing-masing. Wajah mereka tampak melihat-lihat kondisi sekitar sampai akhirnya pandangan tertuju ke dalam mal.
Salah satu dari mereka bahkan ada yang nekat memanjat pagar mal. Teman lainnya terlihat menggunakan sepedanya sebagai pijakan.
Warga terlihat mencari "koin jagat" yang sedang trend di media sosial di depan Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Minggu (12/1/2025). Foto: Rayyan Farhansyah/kumparan
Tak lama kemudian, sekuriti mal datang menegur dan meminta untuk tidak manjat pagar.
“Iya, lagi nyari koin,” ujar Hanif Hanif (12), warga Jagakarsa, Jakarta Selatan, di lokasi.
“Sudah tadi, ini teman ada yang naik-naik pagar,” kata Hanif.
Hanif mengetahui trend koin jagat dari TikTok. Ia melihat banyak orang berhasil menemukan koin. Namun hingga kini, ia dan teman-temannya belum menemukannya.
ADVERTISEMENT
“Belum ada yang nemu. Tapi di TikTok sudah ada yang dapet,” katanya.
Koin yang dimaksud adalah koin Jagat.

Penasaran Hadiah, Ikut-Ikutan Tren

Aji Purmomo (25), warga Jakarta Utara, juga ikut mencari koin. Ada sejumlah lokasi yang mungkin akan dicarinya di sela CFD.
“Paling kalau lewatin aja sih arah balik, kalau nyari banget kayaknya nggak,” ucap dia seraya tertawa.
Hal serupa dilakukan Nursyifa (21). Dia datang dari Galur, Jakarta Pusat.
“Titiknya ketemu cuma kayaknya di dalam mal, belum bisa masuk,” katanya.
Warga terlihat mencari "koin jagat" yang sedang trend di media sosial di depan Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Minggu (12/1/2025). Foto: Rayyan Farhansyah/kumparan
Permainan koin jagat ramai di media sosial. Permainan ini disebut-sebut tengah ramai dimainkan di Jakarta, Bandung, Surabaya, hingga Bali.
Polisi memperingatkan agar warga yang mengikuti permainan itu agar jangan sampai merusak fasilitas umum dan tak termakan berita bohong atau hoaks.
Warga terlihat mencari "koin jagat" yang sedang trend di media sosial di depan Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Minggu (12/1/2025). Foto: Rayyan Farhansyah/kumparan