Minahasa Utara Bagian Selatan Juga Waspada Tsunami

14 November 2019 23:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi gempa bumi. Foto: Getty Images
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi gempa bumi. Foto: Getty Images
ADVERTISEMENT
Gempa berkekuatan 7,1 magnitudo mengguncang Maluku Utara dan Sulawesi Utara, Kamis (14/11). Akibat gempa ini, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan status waspada tsunami bagi daerah Halmahera, Bitung, dan Ternate.
ADVERTISEMENT
Namun, dalam pembaharuan data yang dirilis BMKG, wilayah Minahasa Utara bagian selatan juga mendapatkan peringatan waspada tsunami.
Gempa tersebut terjadi sekitar pukul 23.17 WIB. Pusat gempa berada di 134 kilometer dari Jailolo, Maluku Utara.
Hingga berita ini dikeluarkan, belum ada laporan kerusakan dan korban akibat gempa.