Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.96.1
Muhammadiyah Punya Sekolah di Australia, Mulai Beroperasi Tahun Ini
26 Agustus 2022 8:21 WIB
ยท
waktu baca 2 menit![Denny Indrayana dampingi perwakilan masyarakat Kalsel temui PBNU. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan](https://blue.kumparan.com/image/upload/fl_progressive,fl_lossy,c_fill,q_auto:best,w_640/v1634025439/018167107ba99085a297255c82ab339e.jpg)
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Senior Partner INTEGRITY Law Firm Denny Indrayana mengunjungi sekolah tersebut. Ia mengatakan tahun ini MAC telah memulai kegiatan belajar mengajarnya. Di tahun pertamanya MAC memiliki 50 murid.
"Alhamdulillah, setelah berproses cukup lama, akhirnya melalui Muhammadiyah, Indonesia mempunyai satu sekolah di Melton, Melbourne, Australia. Muhammadiyah Australia College mulai tahun ini sudah mulai proses belajar-mengajar dan menerima murid yang orang tuanya berasal dari berbagai negara," tulis Denny dalam keterangannya, dikutip Jumat (26/8).
Denny menjelaskan kurikulum yang digunakan di sekolah tersebut menggabungkan pelajaran umum dan Islam. Ia juga berencana untuk mendaftarkan anak bungsunya sekolah di MAC.
"Dengan kurikulum berbasis pelajaran umum dan Islam, sekolah ini dicita-citakan menghasilkan anak didik yang berilmu dan bertakwa. Anak saya, Vahmada Ahsana Amala akan masuk sekolah ini, semoga sesuai namanya bisa menjadi Ahmad yang amalnya ahsan. Amin," kata Denny.
ADVERTISEMENT
Dalam sebuah video yang diposting Denny, Kepala MAC Muhammed Edwars mengatakan ide membangun sekolah sudah ada dari 2013. Pihaknya bahkan sudah mendapatkan properti di satu tempat, namun karena planning permit yang tidak bisa keluar, ide mendirikan sekolah belum bisa terwujud.
Baru pada 2020 lah mereka kembali mendapatkan satu bangunan. Namun kali ini sudah dalam bentuk sekolah sehingga tidak perlu mengurus planning permit.
"Jadi sudah ada sekolah kita beli. Jadi tidak ada urus planning permit lagi. Cuma urus registrasi aja," kata Edwars.
Edwars menjelaskan sekolahnya berdiri di atas lahan seluas 9.000 meter persegi. Bangunan tersebut akan semakin luas karena pihaknya baru saja membeli sebidang tanah di area dekat sekolah.
"Ini hampir satu hektar, 9.000 meter persegi. Alhamdulillah kemarin tanah di sebelah kita beli juga. Itu tambahan 4.400 meter persegi lagi," kata Edwars.
Edwars berharap dengan hadirnya MAC bisa membentuk generasi muda untuk siap menghadapi dunia. Serta memiliki bekal di akhirat nanti.
ADVERTISEMENT
"Ya mohon doanya sama seperti kata Pak Denny tadi mohon doanya dan support dari Indonesia karena misi kita di sini bukan hanya misi Muhammadiyah, tapi juga bagimana mempersiapkan generasi muda kita ke depan siap untuk menghadapi tantangan kerjaan, kehidupan di masa depan. Juga mempersiapkan akhirat mereka juga," pungkas Edwars.