Muncul Gerakan 'Salam 4 Jari', Bersatunya Pendukung Paslon 01 dan 03

27 Januari 2024 13:24 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
41
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketiga capres foto bersama usai debat pertama Calon Presiden Pemilu 2024 di KPU RI, Jakarta, Selasa (12/12/2023). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketiga capres foto bersama usai debat pertama Calon Presiden Pemilu 2024 di KPU RI, Jakarta, Selasa (12/12/2023). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
Di media sosial, muncul gerakan "salam 4 jari", yang bisa diartikan sebagai bersatunya pendukung paslon 01 Anies-Imin dan paslon 03 Ganjar-Mahfud.
ADVERTISEMENT
Grace Natalie, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Solidaritas Indonesia—partai pendukung paslon 02 Prabowo-Gibran, menanggapinya dengan santai.
"Tidak apa-apa. Sesuai pesan Pak Prabowo, kita kampanye bersih, tidak curang, fair, dan tidak serang personal," kata Grace, Sabtu (27/1).
Gerakan "salam 4 jari" itu dinarasikan sebagai cara untuk mengalahkan paslon 02, juga sebagai perlawanan untuk atas potensi paslon 02 memaksakan Pemilu berlangsung satu putaran.
Grace pun tidak begitu khawatir. "Khawatir yang proporsional saja, kami juga mengajak semua kader partai pengusung, relawan, pendukung, untuk bergerak meyakinkan orang-orang di sekitar mereka," katanya.