Muncul Karangan Bunga 'Selamatkan Jakpro' di Balai Kota Jakarta

1 November 2022 14:44 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Karangan bunga protes untuk PT Jakarta Propertindo (Jakpro) di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (1/11). Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Karangan bunga protes untuk PT Jakarta Propertindo (Jakpro) di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (1/11). Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Halaman pendopo Balai Kota DKI Jakarta tiba-tiba diwarnai oleh 3 buah karangan misterius yang berisi pesan protes untuk salah satu Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) asuhan Pemprov DKI, PT Jakarta Propertindo (Jakpro).
ADVERTISEMENT
Karangan bunga itu berisi pesan untuk Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono dan Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi.
“Pak Heru dan Pak Pras, Kami butuh sosok anda! Kondisi Jakpro sangat mengkhawatirkan! Tolong Selamatkan Jakpro!” demikian tertulis dalam salah satu karangan bunga yang berdiri di samping Pendopo Balai Kota.
“Pak Heru dan Pak Pras, kami 20 Kadiv baru Jakpro mohon maaf telah menjadi bagian dari nepotisme M. Taufiq (Dir SDM) bertanggung jawab,” tulis karangan bunga yang lain.
Menanggapi kiriman pesan karangan bunga ini, Prasetyo mengatakan peristiwa ini merupakan hal yang serius. Ia akan menyelidiki pemicu dari permasalahan ini.
“Kalau saya lihat dari foto yang saya lihat ini persoalan serius. Makanya saya harus tahu dulu memangnya ada apa, ada masalah apa di internal Jakpro,” kata Pras kepada wartawan di Grand Cempaka Hotel, Bogor, Jawa Barat, Selasa (1/11).
ADVERTISEMENT
Ia akan berbicara dengan Pj Gubernur DKI Heru Budi Hartono untuk membahas persoalan ini lebih lanjut.
Ketiga karangan bunga ini masih misterius asal usulnya, sebab tidak tertulis siapa pengirimnya. Tiba-tiba ketiganya diantar sekitar pukul 09.00 WIB pagi tadi.
Tidak bertahan lama, sekitar pukul 12.00 WIB karangan bunga ini sudah diamankan oleh petugas.