NasDem: Ketum Lain Tak Mungkin Tidak Ketemu Prabowo, Mungkin Ada yang Tertutup

24 Maret 2024 19:18 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketum Partai NasDem Surya Paloh bersama Ketum Gerindra Prabowo Subianto menggelar konpers bersama usai melakukan pertemuan di NasDem Tower, Jakarta, Jumat (22/3/2024).  Foto: Zamachsyari/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketum Partai NasDem Surya Paloh bersama Ketum Gerindra Prabowo Subianto menggelar konpers bersama usai melakukan pertemuan di NasDem Tower, Jakarta, Jumat (22/3/2024). Foto: Zamachsyari/kumparan
ADVERTISEMENT
Wakil Ketua Umum Partai NasDem, Ahmad Ali menanggapi pertemuan antara Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh dengan capres peraih suara terbanyak, Prabowo Subianto di NasDem Tower pada Jumat (22/3) lalu.
ADVERTISEMENT
Dia mengatakan, sampai saat ini partainya belum memutuskan apakah akan bergabung dengan koalisi Prabowo-Gibran atau tidak.
"Karena kami juga sampai hari ini belum memutuskan apa-apa, apakah kemudian bergabung dengan pemerintahan atau tidak," ucap Ali saat dihubungi, Minggu (24/3).
Ali mengatakan, Partai NasDem menjadi ramai diperbincangkan karena pertemuan tersebut digelar terbuka. Ia percaya ada ketum partai lain yang juga melakukan pertemuan dengan Prabowo.
"Jadi, bedanya Mungkin Pak Surya itu ya orang Medan suka bicara di depan terbuka sehingga kemudian menjadi heboh gitu ya, saya tidak yakin kalau ketemu-ketum partai lain juga tidak melakukan pertemuan dengan Pak Prabowo kan, tapi mungkin ada yang tertutup dan lain-lain," ujar dia.
Waketum Partai NasDem Ahmad Ali. Foto: Jonathan Devin/kumparan
Saat ditanyai apakah dari partai di Koalisi Perubahan juga ada yang telah bertemu dengan Prabowo, Ali tidak menjawab secara gamblang.
ADVERTISEMENT
"Mungkin, mungkin, mungkin saya salah haha, iya toh?" tandas dia.
Sebelumnya, Prabowo menyambangi Kantor DPP Partai NasDem, Jakarta Pusat, Jumat (22/3) siang. Dia tiba pukul 13.35 WIB Terlihat dia datang dengan mengenakan baju kokoh putih, celana hitam, lengkap dengan songkok hitam. Prabowo didampingi oleh Sekjen Partai Gerindra, Ketua Harian DPP Partai Gerindra dan Politis Partai Gerindra Prasetyo Hadi.
Kedatangan Prabowo disambut langsung oleh Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, Sekjen Partai NasDem Hermawi Taslim, Bendahara Partai NasDem Ahmad Sahroni, dan jajaran elite Partai NasDem lainnya.
Setibanya di lokasi, Prabowo pun menyalami Surya Paloh yang sudah menunggunya di bawah rintikan gerimis keduanya pun langsung berpelukan. Kemudian mereka berdua berjalan beriringan ke dalam NasDem Tower.
ADVERTISEMENT
Sebelum kedatangan Prabowo di markas NasDem, terlihat beberapa petugas menggelar karpet merah untuk menyambut kedatangan capres peraih suara terbanyak di Pilpres 2024 itu.=