NasDem Tunjuk Ahmad Ali Jadi Koordinator Tim Pilpres 2024

25 November 2022 10:11 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Waketum NasDem Ahmad Ali di Pendopo Anies Baswedan. Foto: Rafyq Panjaitan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Waketum NasDem Ahmad Ali di Pendopo Anies Baswedan. Foto: Rafyq Panjaitan/kumparan
ADVERTISEMENT
Partai NasDem terus menggencarkan strategi politik jelang Pemilu 2024 usai mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai bakal capres awal Oktober lalu. Mereka kini menunjuk Wakil Ketua Umum Ahmad Ali sebagai Koordinator Tim Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden 2024.
ADVERTISEMENT
Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya, mengatakan ditunjuknya Ali sebagai Koordinator Tim agar upaya pemenangan partai di Pemilu Serentak 2024 lebih terkoordinir dan terpimpin.
“Jadi ini agar simultan antara kerja pemenangan di pilpres dengan di pileg. Untuk pileg sudah ada Bappilu. Nah, untuk pilpres ini memang belum ada tim secara khusus yang dedicated dan fokus pada upaya-upaya pemenangan presiden dan wakilnya, termasuk memastikan terbentuknya,” kata Willy di Jakarta, dikutip kumparan, Jumat (25/11).
Menurut Willy, anggota tim yang secara khusus memberi perhatian lebih pada kebutuhan Pilpres 2024 belum dibentuk. Sebab itu, salah satu tugas Koordinator Tim adalah membangun tim yang fokus pada pilpres ini nanti.
Selain itu, hingga saat ini proses membangun koalisi antara NasDem dengan PKS dan Demokrat masih terus berjalan. Sehingga kebutuhan untuk memastikan terbentuknya koalisi juga membutuhkan usaha khusus.
ADVERTISEMENT
Willy berharap tim ini dapat mengawal keberhasilan Anies maju capres, termasuk memastikan eks Gubernur DKI Jakarta itu mendapatkan tiket (parpol koalisi yang memenuhi presidential threshold), hingga bisa memenangkan Pilpres 2024.
“Inilah bentuk keseriusan kami dalam menyongsong pesta demokrasi 2024 nanti yang akan dilakukan secara serentak. Kami tidak hanya menyiapkan diri di Pileg namun siap juga di level pilpresnya,” tutup Willy.
NasDem saat ini tengah mensosialisasikan Anies Baswedan sebagai bakal capres partai di 2024 ke berbagai daerah. Meski, partai pimpinan Ketum Surya Paloh itu masih perlu partner koalisi untuk memenuhi syarat ambang batas pencalonan presiden, yakni punya 20% kursi di Senayan.
NasDem saat ini mematangkan rencana koalisi dengan PKS dan Demokrat. Ketiganya menargetkan deklarasi koalisi sekaligus capres-cawapres dapat dilakukan di akhir tahun ini atau awal 2022.
ADVERTISEMENT