Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Nyamar Jadi Keluarga Mempelai, Maling di Bandung Gondol Maskawin
28 Desember 2022 13:34 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Seorang pencuri beraksi di acara pernikahan yang digelar di sebuah gedung di Jalan Rancacili, Kecamatan Rancasari, Kota Bandung, pada Senin (26/12).
ADVERTISEMENT
Pelaku melakukan aksinya dengan mengaku sebagai keluarga dari pihak mempelai wanita. Sejumlah perhiasan yang merupakan maskawin pernikahan digasak oleh pelaku.
Pihak dari mempelai pria sekaligus korban, Irfan, menjelaskan peristiwa itu terjadi sebelum gelaran akad dan resepsi pernikahan. Ketika itu, Irfan dan keluarganya yang baru saja tiba di gedung pernikahan sedang melakukan sejumlah persiapan seperti merias.
Di sela melakukan persiapan, pelaku lalu meminta maskawin pernikahan dititipkan dulu kepadanya agar tidak mengganggu persiapan. Irfan yang saat itu menduga pelaku adalah keluarga dari mempelai wanita lantas percaya dan menuruti permintaan pelaku.
"Katanya 'barangnya di sini aja taruh, kan mau dirias'. Sama ibu saya dikasih," kata dia ketika dikonfirmasi pada Rabu (28/12).
Singkat cerita, Irfan mendapati maskawin yang telah disiapkannya raib dibawa oleh pelaku. Menurut dia, ada sejumlah perhiasan seperti kalung, anting, gelang, dan cincin dengan berat senilai 20 gram yang dibawa oleh pelaku.
ADVERTISEMENT
"Nilainya 20 gram, kalau nilainya Rp 9 juta lah kurang lebih," ujar dia.
Hingga kini, belum diketahui identitas dari pelaku. Akan tetapi, sambung Irfan, wajah dari terduga pelaku sempat terekam oleh kamera CCTV yang terpasang di sekitar gedung. Dari rekaman, terlihat pelaku datang dengan menggunakan jaket warna hijau tua dan bermasker.
"Badannya berisi dan tinggi, pakai masker, jaket hijau tua," kata dia.
Meski maskawin raib digondol pencuri, kata Irfan, prosesi pernikahan tetap berjalan tapi maskawin baru diserahkan secara simbolis. Dia pun berencana untuk melaporkan kasus yang dialaminya ke polisi pada hari ini.
"Pernikahannya tetap digelar tapi simbolis aja dulu," ujar dia.
Terpisah, Kapolsek Rancasari Kompol Oesman Imam mengaku bakal melakukan pengecekan terlebih dahulu mengenai kasus itu. "Saya cek dulu," kata dia.
ADVERTISEMENT
Live Update