news-card-video
10 Ramadhan 1446 HSenin, 10 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45

Ojol Ditemukan Tewas Terbungkus Tikar di Rumahnya di Bekasi, Diduga Dibunuh

5 Maret 2025 21:45 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi mayat. Foto: thanun vongsuravanich/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mayat. Foto: thanun vongsuravanich/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Seorang pengendara ojek online (ojol) berinisial MAW (40) ditemukan tewas dalam kondisi membusuk dan terbungkus tikar di kediamannya yang terletak di Jalan Nusa Penida, Bekasi Timur, Kota Bekasi, pada Senin (3/3). Diduga, MAW dibunuh.
ADVERTISEMENT
"Korban meninggal diduga dibunuh," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi, melalui keterangan yang diterima pada Rabu (5/3).
Ade menjelaskan, temuan mayat korban bermula ketika saksi berinisial A menaruh curiga lama tak mendengar kabar dari korban. A kemudian mendatangi rumah korban.
Setibanya di sana, A mengetuk pintu rumah korban tapi tak ada yang merespons. A kemudian memutuskan masuk melalui jendela dan mendapati korban sudah meninggal dunia dalam kondisi yang mengenaskan.
Kini, polisi sedang memburu pelaku yang membunuh korban. Belum diketahui apakah ada bekas luka di tubuh MAW atau pun barang yang hilang dari rumahnya. Polisi masih mendalami kasus ini.
"Posisi korban terbungkus tikar dan kasur hanya bagian kaki yang terlihat," ucap dia.
ADVERTISEMENT