PA 212 Gelar Demo Tolak Konser Coldplay di Mabes Polri Siang Ini

10 November 2023 11:55 WIB
·
waktu baca 1 menit
Novel Bamukmin Foto: Aria Pradana/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Novel Bamukmin Foto: Aria Pradana/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Persaudaraan Alumni (PA) 212 berencana menggelar aksi unjuk rasa menolak konser Coldplay di depan Mabes Polri, Jakarta Selatan, pada Jumat (10/11) siang ini. Konser Coldplay digelar di Stadion GBK Jakarta pada 15 November 2023.
ADVERTISEMENT
Dalam poster yang dibagikan Wasekjen PA 212, Novel Bamukmin, unjuk rasa ini bertajuk 'Aksi 1011'. Tuntutan utama mereka adalah meminta konser Coldplay di Jakarta dibatalkan karena dianggap mengkampanyekan LGBT.
Para massa aksi akan lebih dulu menunaikan salat Jumat di Masjid Al-Azhar, Jalan Sisingamangaraja, Jakarta Selatan. Setelah itu, mereka longmarch ke depan Mabes Polri untuk menyampaikan aspirasinya.
Diklaim bakal ada sekitar 1.000 orang yang ikut dalam aksi unjuk rasa ini.
"Massa seperti biasanya dari Jabodetabek dan ini baru aksi pertama dan akan ada aksi lanjutan kalau unsur terkait tidak ada sikap untuk membatalkan konser Coldplay," kata Novel.
"Karena sampai saat ini tidak jaminan untuk tidak ada kampanye LGBT. Bahkan Menkopolhukam yang kami sudah surati malah menantang menurunkan aparat untuk menghalau yang akan membatalkan konser yang sudah tidak bisa dilepaskan dari kampanye LGBT dengan atribut pelanginya di mana-mana," lanjutnya.
ADVERTISEMENT