PAN Sebut Deklarasi Dukungan ke Prabowo Subianto Lewat Kajian yang Matang

13 Agustus 2023 23:41 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Deklarasi dukungan dari PAN, PKB, dan Golkar mendukung Prabowo Subianto menjadi Presiden di Museum Proklamasi, Jakarta, Minggu (13/8/2023). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Deklarasi dukungan dari PAN, PKB, dan Golkar mendukung Prabowo Subianto menjadi Presiden di Museum Proklamasi, Jakarta, Minggu (13/8/2023). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
PAN dan Golkar telah resmi menyatakan dukungannya untuk bacapres Prabowo Subianto. PAN mengeklaim dukungan tersebut sudah melalui kajian secara matang.
ADVERTISEMENT
"Dukungan PAN kepada Prabowo Subianto yang dinyatakan oleh Ketum Zulhas, telah melalui pendalaman dan kajian secara matang," kata Ketum Perempuan Amanat Nasional Intan Fauzi, Minggu (13/8).
Intan mengaku, pihaknya dapat memenangkan Pilpres mendatang dengan mengusung Prabowo Subianto. Menurutnya, terpilihnya Prabowo akan melanjutkan pembangunan Presiden Jokowi.
"InsyaAllah koalisi Gerindra, Golkar, PKB dan PAN akan memenangkan Pilpres 2024 dan Prabowo Subianto menjadi Presiden Indonesia meneruskan perjuangan dan pembangunan yang telah dilaksanakan Presiden Jokowi," jelas anggota DPR RI Dapil Jabar VI tersebut.
Golkar Klaim Prabowo Akan Kembali Menang di Jabar
Ketua DPD Golkar Jabar, Ace Hasan Syadzili, di Kuningan pada Minggu (13/8/2023). Foto: Dok. Istimewa
Sementara itu, Ketua DPD Golkar Jabar, Ace Hasan Syadzily, menilai sudah merupakan hal yang wajar Golkar memutuskan mendukung Prabowo karena Prabowo lahir dari rahim Golkar.
ADVERTISEMENT
"Kenapa Partai Golkar menjatuhkan pilihan kepada Pak Prabowo Subianto? tidak lain, tidak bukan, karena ia juga lahir dari rahim Partai Golkar," beber Ace Hasan saat menghadiri Pendidikan Politik (Dikpol) Bacaleg untuk DPRD Jabar.
Menurutnya, keputusan mendukung Prabowo sudah dipertimbangkan dengan matang demi kemajuan partai ke depannya. Dia menilai dukungan kepada Prabowo menguntungkan bagi Golkar Jabar karena Prabowo pernah memperoleh suara yang tinggi di Jabar pada tahun 2014 dan 2019.
"Kita tak bisa menafikan, Pak Prabowo itu menang di Jabar pada Pilpres 2014 dan 2019. Sehingga di 2024 pun diprediksikan akan kembali menang, dan Golkar kini berada di barisan terdepan untuk memenangkannya," jelasnya.
Terakhir Ace pun meminta kepada para Bacaleg dan juga kader Golkar untuk berjuang memenangkan Prabowo.
ADVERTISEMENT
"Siap satu komando?" tanya Ace di hadapan para peserta.
"Siap!" jawab peserta.