PAN Sumut Ungkap Peluang Usung Bobby Bersama KIM, Romansa Pilpres Terulang?

24 Mei 2024 15:39 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bobby Nasution usai mendaftar pilgub via Gerindra Sumut, Senin (20/5/2024). Foto: Tri Vosa/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Bobby Nasution usai mendaftar pilgub via Gerindra Sumut, Senin (20/5/2024). Foto: Tri Vosa/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
PAN Sumut memberi sinyal kemesraan Koalisi Indonesia Maju (KIM) bakal bersemi kembali di pemilihan gubernur (Pilgub) Sumut 2024. Komunikasi terus dijalin dan hampir final.
ADVERTISEMENT
Muaranya nanti, diproyeksikan PAN, Golkar, Gerindra, dan Demokrat bakal mengusung wali kota Medan sekaligus menantu Presiden Jokowi, Bobby Nasution.
“Ada komunikasi lintas partai dengan KIM karena kan PAN sendiri tidak cukup kursinya untuk mengusung cagubsu,” kata Sekretaris DPW PAN Sumut Hendra Cipta, Jumat (24/5).
Sebab, PAN meyakini KIM sudah punya visi yang sama untuk Sumut. Meski demikian, keputusan tetap akan difinalisasi.
“Kami perlu mengajak koalisi partai lain yang punya pikiran yang sama tentang masa depan Sumut,” ujar dia.
Ia pun mengakui kedekatan partai KIM dengan Jokowi bisa jadi faktor. Mereka pun merasa diistimewakan karena menjadi parpol pertama yang didatangi Bobby untuk ambil formulir.
“Tapi masih banyak tahapan yang harus dilewati,” tutupnya.
ADVERTISEMENT
Bobby baru-baru ini sudah menjadi kader Partai Gerindra. Ia pun sudah menegaskan bakal melenggang di Pilgub Sumut.
Ketua DPD Gerindra Sumut Gus Irawan Pasaribu pun terang-terangan menyebut, peluang Bobby diusung KIM terbuka lebar.
"Prioritas itu adalah KIM yang tadi saya sampaikan. 3 partai tadi," jelas dia di Kantor DPD Gerindra Sumut pada Senin (20/5).
“Memang keputusan rakornas itu memastikan program prioritas Prabowo-Gibran nanti pada saat sudah diambil sumpah Oktober,” kata dia.