Pantun Butet Kertaredjasa: Jika Sudah Jualan Martabak, Jangan Gadaikan Martabat

3 Februari 2024 16:59 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
Ribuan relawan padati Konser Salam Metal Ganjar-Mahfud di stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (3/2/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ribuan relawan padati Konser Salam Metal Ganjar-Mahfud di stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (3/2/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
Seniman Butet Kertaredjasa ikut meramaikan Konser Salam Metal Ganjar-Mahfud yang digelar di Stadion Gelora Utama GBK.
ADVERTISEMENT
Dalam acara itu, Butet membacakan pantun yang dinamai 'Pantun Cinta Rakyat Indonesia'. Sebelumnya, Butet meminta pendukung Ganjar-Mahfud yang hadir di GBK untuk memenangkan paslon nomor urut 3 itu di Pilpres 2024.
"Kawan-kawan, 10 tahun yang lalu di sini kita memenangkan Pak Jokowi. Hari ini di sini kita memenangkan Pak Ganjar dan Pak Mahfud MD," kata Butet, Sabtu (3/2).
Berikut isi 'Pantun Cinta Rakyat Indonesia' yang dibacakan Butet:
Inilah Pantun Cinta Rakyat Indonesia. Pantun yang menyuarakan harapan kita semua.
Burung-burung melayang di udara adalah jiwa-jiwa merdeka. Dengan cinta kita berjuang bersama untuk Indonesia adil, makmur, damai, dan sejahtera.
Bunga kembang kamboja, bunga melati harum wangi di dalam peti. Cinta adalah hati nurani yang menjaga demokrasi sejati.
ADVERTISEMENT
Di sini bersama Slank dan para pejuang demokrasi kita menyanyikan lagu revolusi cinta. Dengan cinta kita akan mencoblos nomor 3 karena percaya itu pemimpin terbaik untuk bangsa.
Rawe rawe rantas malang malang butung. Nepotisme kita berantas, korupsi kita gulung. Inilah pantun revolusi cinta, pantun cinta seluruh rakyat Indonesia.
Bersama Slank kita menyanyikan lagu cinta. Dengan cinta kita tidak takut menghadapi intimidasi.
Dengan cinta kita tegak lurus menjaga konstitusi. Dengan cinta kita akan terus menegakkan demokrasi.
Lagu cinta berkumandang di seluruh negeri, diiringi genderang atau alunan kecapi. Semua rakyat kini makin mengerti ada yang mencoba memanipulasi demokrasi.
Kawan-kawan sejawat bersyukur dan ngasih nasihat. Jika sudah baik-baik jualan martabak jangan gadaikan martabat.
ADVERTISEMENT
Kalau orang jiwanya sehat tentu ikhlas berikan mandat 100 persen yakin Pak Ganjar, Pak Mahfud akan mengabdi untuk rakyat.