Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Pantun Syaikhu ke Cak Imin: PKS Ajak PKB Kolaborasi, Dukung Anies-Sohibul
23 Juli 2024 22:10 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, mengajak Ketua Umum PKB Abdul Muhaimin Iskandar (Cak Imin) untuk bergabung mendukung pasangan Anies Baswedan-Sohibul Iman di Pilkada Jakarta 2024.
ADVERTISEMENT
Hal itu disampaikan Syaikhu dalam sambutannya di peringatan hari lahir (Harlah) ke-26 PKB di JCC, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (23/7) malam.
Mulanya, Syaikhu mengapresiasi langkah PKB yang telah membangun citra dari legislatif dan eksekutif. Sehingga membawa PKB mencapai raihan terbaik di Pemilu 2024.
"Tentu saya mengapresiasi bahwa 26 tahun Partai Kebangkitan Bangsa sudah memberikan citra nyata, bukan hanya sekadar diri legislatif tetapi juga di eksekutif. Karena memang sedemikian banyak diberi peran-peran Kementerian sehingga bisa tepat betul apa yang telah dilakukan oleh Partai Kebangkitan Bangsa dan itu yang kemudian membawa partai ini alhamdulillah pada 2024 ini bisa mencapai raihan yang terbaik," kata Syaikhu.
Syaikhu bersyukur PKS dapat berkoalisi dengan PKB dalam Pilpres 2024. Ia menyebut stigma PKS hilang usai berkoalisi dengan PKB.
ADVERTISEMENT
"Saya kira ini menjadi sebuah bagian tersendiri bagi PKS karena Alhamdulillah dengan demikian stigma-stigma yang selama ini muncul terhadap PKS Alhamdulillah bisa hilang. Inilah kehebatan Gus AMI (Muhaimin) dan PKB," ucap dia.
Lebih jauh, Syaikhu berharap koalisi yang telah dibangun tidak berhenti pada Pemilu 2024 saja. Tetapi juga dapat terus berlanjut di Pilkada. Ia pun menyampaikan pantun.
"Dari Bekasi naik kereta. Turunnya di Stasiun Sudirman. PKS ajak PKB Kolaborasi di Jakarta. Dukung Anies dan Shohibul Iman," pungkas dia.