PBB Jadikan 27 Desember Sebagai 'Hari Kesiapsiagaan Epidemi Internasional'

8 Desember 2020 5:00 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi logo PBB Foto: Reuters
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi logo PBB Foto: Reuters
ADVERTISEMENT
Pandemi corona telah berlangsung selama setahun. Untuk memperingati hal ini, Majelis Umum PBB bakal mendeklarasikan tanggal 27 Desember nanti jadi Hari Kesiapsiagaan Epidemi Internasional. Tujuannya, agar masyarakat dunia bisa mengambil pelajaran dalam menghadapi krisis kesehatan ke depan.
ADVERTISEMENT
"Majelis Umum sebelumnya telah mendeklarasikan hari internasional untuk olahraga catur, yoga bahkan toilet, dan tidak berlebihan jika epidemi memiliki harinya sendiri," kata Richard Gowan, direktur Krisis Internasional PBB, dikutip dari reuters, Selasa (8/12).
Usul ini telah disepakati 193 anggota dari Majelis Umum PBB pada Senin (7/12). Mereka berharap, dengan peringatan ini, masyarakat bisa mempersiapkan diri lebih dini dan memadai jika menghadapi epidemi di masa mendatang.
Gowan lalu menambahkan, bahwa langkah simbolis ini dirasa relevan. Mengingat banyak negara kecil dan miskin yang merasa tidak dilibatkan dalam keputusan besar menghadap pandemi.
"Banyak negara kecil dan miskin yang khawatir, mereka tidak mendapat porsi dalam pengambilan keputusan terkait virus corona, vaksin, atau pemulihan pasca pandemi," kata Gowan.
ADVERTISEMENT
Maka, resolusi PBB ini juga menekankan pada pentingnya kooperasi internasional dan kerja sama multilateral.
Ilustrasi virus corona. Foto: Maulana Saputra/kumparan
"Pandemi telah membuat kita kelabakan, tapi ini juga panggilan agar kita meningkatkan kesiapsiagaan kita menghadapi krisis kesehatan secara global," kata Gowan.
Sementara itu, duta besar Vietnam untuk PBB Dang Dinh Quy mengatakan penetapan tanggal ini sebagai bagian awal dari resolusi tersebut.
"Kami percaya, dengan menetapkan Hari Internasional Untuk Pandemi, akan menyadarkan negara-negara tentang pentingnya kesiapsiagaan menghadapi pandemi," ucapnya.
Pandemi corona ini diawali dengan virus yang merebak di Wuhan, tepat setahun lalu. Virus menyebar secara cepat ke penjuru dunia. Sejauh ini virus telah menginfeksi 66 juta orang, dengan menewaskan 1,5 juta orang. Status pandemi sendiri ditetapkan oleh WHO pada Maret, dan deklarasi ini disebut Amerika Serikat sebagai keputusan yang terlambat.
ADVERTISEMENT
***
Saksikan video menarik di bawah ini: