PDIP Kecam Penahanan Hasto: Ini Serangan terhadap Partai, Tidak Ada Urgensinya!

20 Februari 2025 23:06 WIB
ยท
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Konferensi pers penahanan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Kamis (20/2/2025). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Konferensi pers penahanan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Kamis (20/2/2025). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
DPP PDIP merespons keras penahanan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto oleh KPK pada Kamis (20/2) sore. Hasto ditahan terkait kasus Harun Masiku.
ADVERTISEMENT
Ketua DPP PDIP Ronny Talapessy mengatakan, penahanan Hasto merupakan bentuk serangan terhadap partai.
"Ini adalah penahanan politik, babak baru kami anggap sebagai serangan terhadap partai kami," kata Ronny dalam konferensi pers di DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis malam.
Ketua DPP PDIP Bidang Reformasi Sistem Hukum Nasional Ronny Talapessy berbincang dengan wartawan terkait pengungkapan pelanggaran Pilkada Serentak 2024 di gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Rabu (11/12/2024). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
PDIP menyebut, Hasto memang sudah ditarget untuk ditahan sebelum Kongres. PDIP bakal menggelar Kongres pada April 2025.
"Ini menjadi bukti bahwa informasi Sekjen PDIP Hasto memang ditargetkan untuk ditahan sebelum kongres partai. Mengapa? karena peran Sekjen sangat penting dalam parpol," ucap Ronny.
"Penahanan ini salah satu bagian dari operasi politik mengawut-awut partai," tutur dia.
PDIP menekankan, tidak ada urgensi untuk menahan Hasto. Sebab Hasto selama ini sudah sangat kooperatif ketika ada pemanggilan dari KPK.
ADVERTISEMENT
"Tidak ada urgensi penahanan. Sekjen Hasto selalu kooperatif kita masih ikut proses praperadilan," kata Ronny.
"Kalau alasan lari, Mas Hasto enggak akan ke mana-mana dan patuh datang tiap dipanggil. Sebagai Sekjen partai, beliau sibuk agenda partai termasuk menyiapkan kongres, jadi tidak mungkin akan lari," imbuh Ronny.