Pelajar di Jakbar Luka Akibat Disabet Penggaris Besi, 8 Pelaku Ditangkap

22 Maret 2023 15:47 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Barang bukti penggaris besi dari pelaku penyerangan seorang pelajar berinisial NV di Jalan Pinangsia Raya, Tamansari, Jakarta Barat.  Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Barang bukti penggaris besi dari pelaku penyerangan seorang pelajar berinisial NV di Jalan Pinangsia Raya, Tamansari, Jakarta Barat. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Polisi menangkap 8 pelaku penyerangan seorang pelajar berinisial NV di Jalan Pinangsia Raya, Tamansari, Jakarta Barat. Mereka menyerang korbannya dengan penggaris besi yang telah dimodifikasi.
ADVERTISEMENT
"Jadi dalam kasus ini kami berhasil mengamankan 8 orang pelajar," ujar Kapolsek Metro Tamansari Kompol Adhi Wananda dalam keterangannya, Rabu (22/3).
Adhi menjelaskan, aksi penyerangan ini terjadi pada Kamis (16/3) lalu. Saat itu, guru korban mendapatkan informasi muridnya diserang oleh pelajar sekolah lain.
"Korban akibat serangan tersebut mengalami luka bacokan pada bagian kepala dan dilarikan ke rumah sakit," terangnya.
Guru itupun langsung melaporkannya ke Polsek Metro Tamansari. Penyelidikan pun dilakukan. Hingga akhirnya, polisi mengamankan pelaku utama pembacokan sekaligus barang buktinya.
"Pelaku utama berinisial RM berikut 7 rekannya berhasil diamankan dan juga senjata tajam jenis mistar dengan panjang 30 cm yang digunakan untuk memukul korban berhasil disita," beber dia.
Lebih lanjut, Adhi menghimbau kepada orang tua untuk menjaga anaknya jauh dari hal-hal negatif. Apalagi, sebentar lagi telah memasuki bulan suci Ramadhan.
ADVERTISEMENT
"Peran orang tua dan guru sangat penting dalam menjaga para anak pelajar dari segala bentuk kenakalan remaja," tutur Adhi.
"Jadikan bulan ramadhan ini zero dari tawuran," pungkas dia.