Pelajar SMP Tewas Kesetrum Jeratan Babi di Tempat Wisata Luwu

18 Februari 2023 19:26 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Polisi olah TKP tewasnya pelajar SMP di Luwu, Sulsel, akibat tersengat listrik jeratan babi di area wisata permandian alam Batu Kodok, Desa Bukit, Kabupaten Luwu. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Polisi olah TKP tewasnya pelajar SMP di Luwu, Sulsel, akibat tersengat listrik jeratan babi di area wisata permandian alam Batu Kodok, Desa Bukit, Kabupaten Luwu. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Seorang pelajar SMP di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, bernama Adra (15) tewas tersengat arus listrik dari jeratan hama babi, Sabtu (18/2), pukul 14.30 WITA.
ADVERTISEMENT
Adra kesetrum listrik saat mengisi liburan akhir pekan bersama teman sekolahnya di area wisata Pemandian Alam Batu Kodok, Desa Bukit, Kabupaten Luwu.
Kapolres Luwu AKBP Arisandi mengatakan, Adra sempat dilarikan ke puskesmas. Namun, nyawanya tak tertolong meninggal dunia.
"Korban terkena sengatan listrik dari kabel yang dijadikan perangkat hama babi," kata Arisandi kepada kumparan.
Polisi olah TKP tewasnya pelajar SMP di Luwu, Sulsel, akibat tersengat listrik jeratan babi di area wisata permandian alam Batu Kodok, Desa Bukit, Kabupaten Luwu. Foto: Dok. Istimewa
Kabel telanjang yang dialiri listrik ini, kata Arisandi, dipasang pengelola wisata untuk menghalau hama babi hutan yang kerap merusak tanaman.
Tapi nahasnya, Adra yang sedang berekreasi tak sengaja menyentuhnya kabel telanjang itu saat mengambil daun pisang di sekitar sungai.
"Ada luka melepuh pada tubuh korban. Ini akibat kesetrum," jelasnya.
Jenazah korban telah diserahkan ke keluarganya. Sejumlah saksi akan dimintai keterangan untuk mendalami kasus tewasnya pelajar SMP ini.
ADVERTISEMENT