Pelaku Pembunuhan Mahasiswa Sastra UI Terinspirasi Serial Narcos

5 Agustus 2023 18:17 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Altafasalya Ardnika Basya alias AAB (23) pelaku pembunuhan Muhammad Naufal Zidan mahasiswa Sastra Rusia UI di Polres Depok, Sabtu (5/8). Foto: Luthfi Humam/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Altafasalya Ardnika Basya alias AAB (23) pelaku pembunuhan Muhammad Naufal Zidan mahasiswa Sastra Rusia UI di Polres Depok, Sabtu (5/8). Foto: Luthfi Humam/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pembunuh mahasiswa sastra Rusia UI Muhammad Naufal Zidan, Altafasalya Ardnika Basya, mengaku terinspirasi serial Narcos saat menghilangkan nyawa adik kelasnya itu.
ADVERTISEMENT
"Saya dari nonton film tapi tidak sengaja, Narcos," kata Altafasalya saat konferensi pers di Polres Depok, Sabtu (5/8).
Narcos merupakan serial Netflix mengenai gembong narkoba di Amerika Latin, salah satunya Pablo Escobar. Terdapat adegan pembunuhan pada serial itu.
Meski mengaku terinspirasi Narcos, Altafasalya tidak membeberkan detail terkait hal itu. Ia hanya memastikan sempat menusuk Naufal berulang kali.
"Saya tidak hitung, karena korban juga sempat melawan dan saya sudah memberikan kesempatan korban biar melawan, biar hari itu selesai semua, [mati] berdua," ucap Altafasalya.
"Saya beri kesempatan untuk korban bunuh saya juga biar saya gak ada di sini lagi," sambung dia.
Ia menyatakan tidak membunuh korban karena dendam. Melainkan karena ingin menguasai hartanya.
ADVERTISEMENT
Altafasalya membunuh Naufal karena terlilit pinjol. Utang itu muncul karena rugi kripto hingga Rp 80 juta.