Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Pelaku Pembunuhan Wanita dalam Tas di Karo Konsumsi Narkoba saat Beraksi
29 Oktober 2024 12:00 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Joe Frisco Johan (36 tahun), aktor utama pembunuhan Mutia (25) yang jasadnya ditemukan dalam tas dibungkus seprei di Karo, Sumut, ternyata positif menggunakan narkoba saat beraksi.
ADVERTISEMENT
“Berdasarkan hasil pemeriksaan terhadap pelaku J positif mengkonsumsi narkoba,” kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi di Polda Sumut pada Selasa (29/10).
Namun, Hadi tidak merinci jenis narkoba yang dipakai. Selain pelaku, kata Hadi, korban Mutia juga mengkonsumsi narkoba di saat yang bersamaan.
“Semuanya (korban dan pelaku), dua-duanya mereka si Joe mengatakan mereka lagi mengkonsumsi narkoba. Mereka sudah satu bulan tinggal di rumah itu (lokasi pembunuhan)," ucapnya.
Fantasi seks
Aksi penganiayaan terhadap Mutia ini terjadi pada Minggu (20/10). Saat itu, keduanya sedang berhubungan badan.
“Kekerasannya (yang dilakukan) biasanya sebelum berhubungan badan dilakukan tindakan kekerasan dengan cara sedikit melukai badan korban,” kata Dirkrimum Polda Sumut Kombes Pol Sumaryono pada Senin (28/10).
ADVERTISEMENT
“Ya mungkin ini mungkin ini adalah fantasi atau imajinasi pelaku sebelum melakukan hubungan badan,” sambungnya.
Joe diduga melakukan sadomasokisme, yaitu aktivitas seksual yang melibatkan penyiksaan pasangan.
Dalam kasus ini, polisi sudah menetapkan 7 orang tersangka. 5 pelaku pun sudah ditangkap. Dan dua di antaranya merupakan oknum polisi dari Polres Siantar dan Polres Simalungun.
Sementara, dua eksekutor pembuang jasad saat ini masih diburu.