news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Pemicu Ricuh di AEON JGC: Rumah Warga Banjir karena Luapan Air dari Proyek

25 Februari 2020 14:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
AEON Mall JGC dibuka 30 September 2017 Foto: Intan Kemala Sari/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
AEON Mall JGC dibuka 30 September 2017 Foto: Intan Kemala Sari/kumparan
ADVERTISEMENT
Demo yang berujung ricuh sempat terjadi di kompleks Jakarta Garden City (JGC), Cakung, Jakarta Timur, pada Selasa (25/2). Bahkan warga yang protes terhadap pengelola juga menyerbu AEON Mall JGC.
ADVERTISEMENT
Saat ini situasi sudah kondusif. Polres Jakarta Timur telah menenangkan massa yang ricuh.
Wakapolres Jaktim, AKBP Stefanus Michael Tamuntuan, mengatakan polisi tengah memediasi warga yang ricuh dengan pengembang.
Dalam mediasi itu, kata Stefanus, warga mengutarakan protesnya terhadap pengembang. Sebab luapan air proyek di JGC membuat rumah warga di sekitar lokasi banjir.
“Masyarakat protes kepada pengembang karena lokasi rumah mereka banjir akibat air yang meluap dari proyek,” kata Stefanus saat dikonfirmasi, Selasa (25/2).
Meski demikian, Stefanus tak menyebut proyek mana di JGC yang diprotes warga.
Lebih lanjut, Stefanus yang memimpin langsung mediasi itu menyatakan, polisi tidak menangkap warga yang ricuh dan lebih mengutamakan upaya persuasif.
“Kita bantu fasilitasi tuntutan warga,” tutup Stefanus.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya warga mendatangi pengelola Kompleks JGC untuk menyampaikan aspirasinya. Tak puas dengan jawaban pengelola, warga lalu merusak sejumlah fasilitas kantor JGC. Sejumlah kaca pecah.
Tak sampai disitu, warga lalu mendatangi AEON Mall JGC, Cakung. Mereka merangsek masuk ke sejumlah sisi mal.
Akses masuk ke mall Aeon JGC ditutup. Foto: Fachrul Irwinsyah/kumparan