Pemkot Tangerang Targetkan 186.346 Anak Usia 6-11 Tahun Dapat Vaksin COVID-19

14 Desember 2021 17:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seorang siswa menunggu menerima suntikan vaksin COVID-19 di SDN Cempaka Putih Timur 03, Jakarta, Selasa (14/12/2021). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Seorang siswa menunggu menerima suntikan vaksin COVID-19 di SDN Cempaka Putih Timur 03, Jakarta, Selasa (14/12/2021). Foto: Iqbal Firdaus/kumparan
ADVERTISEMENT
Pemerintah Kota Tangerang mulai melaksanakan vaksinasi COVID-19 pada anak dengan kategori umur 6 sampai 11 tahun. Berdasarkan data yang dihimpun, sasaran umur 6-11 tahun di Kota Tangerang mencapai 186.349 anak.
ADVERTISEMENT
Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang dr. Dini Anggraeni mengatakan, sesuai instruksi Mendagri nomor 66 tahun 2021, yang mana Kota/Kabupaten dengan cakupan vaksinasi dosis pertamanya sudah lebih dari 70 persen, dan lansia di atas 60 persen, maka dapat melaksanakan perluasan percepatan vaksinasi untuk kategori usia 6 sampai 11 tahun.
"Ini sebagai tindak lanjut atas keputusan Kementerian Kesehatan, dan sebagai pelaksanaan awal akan digelar di lima sekolah di Kota Tangerang di antaranya, MIN 1 Buaran, SDN Pasar Baru I, SDN Paninggilan 6, SDN Gondrong 4, dan SDN Total Persada," katanya, Selasa, (14/12).
Pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan untuk persiapan pelaksanaan vaksinasi COVID-19 anak usia 6-11 tahun tersebut.
"Serentak hari ini dan selanjutnya pelaksanaan vaksinasi akan dilaksanakan di sekolah-sekolah seperti program Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS), kemudian sentra vaksinasi atau di tempat gerai-gerai vaksinasi," ujarnya.
ADVERTISEMENT
Vaksin yang digunakan adalah jenis Sinovac dengan dosis atau takaran yang sama. Sesuai yang direkomendasikan BPOM, Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) dan Indonesian Technical Advisory Group on Immunizatioon (ITAGI).
Pemberian vaksin anak 6-11 tahun sama dengan orang dewasa, mulai dari vaksin yang digunakan, takaran dosis sinovac yang ditentukan, hingga interval vaksin juga sama yaitu 28 hari dari dosis pertama.
Sebagai langkah antisipasi. pihaknya pun telah berkoordinasi dengan Pokja KIPI terkait antisipasi efek yang dirasakan pasca mengikuti vaksinasi.
"Kota Tangerang telah mempersiapkan hal tersebut, bisa dipastikan Pokja KIPI telah siap mendampingi vaksinasi anak-anak di Kota Tangerang," ungkapnya.