Penampakan Foto-foto Terduga Korban Santet di Tangsel

5 Maret 2024 14:51 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah foto yang ditemukan di kediaman tukang santet di Tangsel. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah foto yang ditemukan di kediaman tukang santet di Tangsel. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Heriyadi (67 tahun), warga RW 07, Kawasan Sawah Lama, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), menjadi terduga dukun santet.
ADVERTISEMENT
Rumah Heri digeruduk warga pada Minggu (3/3) atas isu bahwa Heri adalah tukang santet. Hasilnya, ditemukan banyak foto wajah yang ditancapi jarum-jarum dan dibubuhi lingkaran merah.
Hasan, tetangga yang turut menggeruduk, menceritakan bahwa salah satu foto wajah itu adalah mertuanya.
"Keterangan Pak Heri hanya mengoleksi foto-foto termasuk foto mertua saya. Katanya buat ngademin, yang sampai saat ini kita gak tahu ngademin apa," ujar Hasan, Selasa (5/3).
Hasan melanjutkan, "Foto memang dilingkari merah, ada yang ditusuk jarum. Foto mertua saya digituin juga, tapi alhamdulillah gak ada efek apa-apa."

Misteri Sakit Jantung

Sejumlah foto yang ditemukan di kediaman tukang santet di Tangsel. Foto: Dok. Istimewa
"Ada memang, mantan warga sini, sudah pindah, namanya Pak Abdullah, istrinya itu meninggal karena sakit jantung. Cuma, warga makin berpikir yang tidak-tidak karena foto almarhumah istri Pak Abdullah ada sama Pak Heri," kata Hasan.
ADVERTISEMENT
Hasan bercerita, saat warga menggeruduk rumah Heri, warga tidak menemukan benda-benda aneh lain.
"Gak ada, kita nemuin foto saja, sudah usang, dilingkari merah dan ditusuk jarum, tapi gak semua yang ditusuk itu," kata Hasan.

Kata Polisi

Kasi Humas Polres Tangsel, AKP Wendi Afrianto, mengatakan pihaknya menyelidiki soal dugaan penyantet itu.
"Dari keterangan sementara, dia tidak buka praktik dalam artian ada pelanggan, dan ini masih diselidiki ya, nanti di-update," kata Wendi.

1 Granat, 2 Pistol, Seratusan Peluru

Suasana rumah di Kawasan Sawah Lama saat digeledah Gegana, Senin (4/3). Dok: kumparan.
Heri kini berada di kantor polisi untuk diperiksa terkait kepemilikan 1 granat, 2 pistol, dan seratusan peluru.
Pada saat warga menggeruduk rumah Heri itu, warga terkejut dengan banyaknya senjata api sehingga polisi pun turun tangan.
Mobil Gegana di dekat rumah Heriyadi di Kawasan Sawah Lama, Tangsel, Senin (4/3). Dok: kumparan.