Penampakan Porsche Cayman yang Ringsek Akibat Tabrak Truk di Tol Dalam Kota

19 Juni 2024 12:23 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penampakan mobil Porsche Cayman yang mengalami kecelakaan di Tol Dalam Kota, Jakarta, Rabu (19/6/2024).  Foto: Thomas Bosco/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Penampakan mobil Porsche Cayman yang mengalami kecelakaan di Tol Dalam Kota, Jakarta, Rabu (19/6/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mobil sport Porsche Cayman berwarna silver dengan nopol B 2030 PBV, mengalami kecelakaan di Tol Dalam Kota kawasan Kuningan pada Rabu (19/6) dini hari.
ADVERTISEMENT
Mobil itu kini dievakuasi ke kantor Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, Pancoran, Jakarta Selatan.
Penampakan mobil Porsche Cayman yang mengalami kecelakaan di Tol Dalam Kota, Jakarta, Rabu (19/6/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
Berdasarkan pantauan kumparan, Rabu (19/6) siang, kondisi mobil terlihat terparkir di area parkir kantor. Dari sisi depan terlihat jelas kerusakan yang dialami mobil akibat tabrakan tersebut.
Di bagian sopir, terlihat kerusakan yang lebih parah dibandingkan bagian penumpang dari mobil 2 pintu itu. Mulai dari atap, bahkan kondisi stir mobil sudah hancur dengan airbag yang telah kempes.
Penampakan mobil Porsche Cayman yang mengalami kecelakaan di Tol Dalam Kota, Jakarta, Rabu (19/6/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
Pada air bag itu masih terlihat bercak darah.
Secara keseluruhan kerusakan terlihat berada di bagian atap mobil, sisi pintu sebelah kanan, dan bagian depan yang masuk ke kolong pantat truk. Sementara untuk bagian belakangnya tidak terlihat kerusakan yang serius.
Penampakan mobil Porsche Cayman yang mengalami kecelakaan di Tol Dalam Kota, Jakarta, Rabu (19/6/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
Pelat depan mobil sudah dilepas, sementara di bagian belakang masih terpasang rapi. Di dalam mobil banyak puing-puing kerusakan mobil, termasuk pelat yang tadinya dipasang di depan.
ADVERTISEMENT
Sopir tewas
Penampakan mobil Porsche Cayman yang mengalami kecelakaan di Tol Dalam Kota, Jakarta, Rabu (19/6/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
Mobil sport premium Porsche 718 Cayman ini mengalami kecelakaan di Tol Dalam Kota tepatnya di KM 05+200 atau kawasan Kuningan, Rabu (19/6) pukul 01.40 WIB.
Mobil dengan nomor pelat B 2031 PBV itu menabrak bagian belakang truk BE 8124 ACU hingga ringsek parah.
Kasat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Hasby Rastama, mengatakan sopir Porsche berinisial TP (31) tewas di lokasi.
Penampakan mobil Porsche Cayman yang mengalami kecelakaan di Tol Dalam Kota, Jakarta, Rabu (19/6/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
"TP (31), warga Mampang, Jakarta, meninggal dunia usai mobil mewah bermerk Porsche dengan Nomor Polisi B 2031 PBV menabrak bagian belakang truk," kata Hasby kepada kumparan.
Hasby menyebut, ada penumpang lain dalam kecelakaan itu. Kondisinya selamat, namun terguncang.
Penampakan mobil Porsche Cayman yang mengalami kecelakaan di Tol Dalam Kota, Jakarta, Rabu (19/6/2024). Foto: Thomas Bosco/kumparan
"Satu orang penumpangnya, J (23) selamat, namun mengalami syok berat," jelas Hasby.
ADVERTISEMENT
Hasby menjelaskan, kendaraan semula bergerak dari lajur 1.
"Setibanya di KM 5+200 B sebelum GT Kuningan 2, Porsche menabrak bagian belakang truk besi," jelas Hasby.
Truk tersebut dikemudikan RA, warga Lampung. Pengemudi truk segera menepikan kendaraannya ke bahu jalan, sekitar 150 meter dari lokasi kejadian.
Porsche Cayman tabrak truk di Tol Dalam Kota. Foto: Dok. Istimewa
Dari foto yang diunggah polisi, tampak Porsche itu ringsek di bagian depan setelah moncongnya masuk ke bagian bawah truk kuning penuh muatan itu. Posisi keduanya terlihat di bahu jalan tol.
Sementara itu, berdasar data di Samsat DKI Jakarta, tertulis nilai jual dari supercar itu seharga Rp 890 juta. Sedang di Status tertulis: Nopol Sudah Dijual. Jatuh tempo pajak 10 April 2024.
Data Porsche di Samsat DKI Jakarta. Foto: dok. Samsat DKI Jakarta