Pengakuan Anak dan Partai: Kesehatan Aung San Suu Kyi Dalam Bahaya

14 September 2023 12:52 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pemimpin Myanmar Aung San Suu Kyi saat di Mahkamah Internasional (ICJ) di Den Haag, Belanda. Foto: REUTERS / Yves Herman
zoom-in-whitePerbesar
Pemimpin Myanmar Aung San Suu Kyi saat di Mahkamah Internasional (ICJ) di Den Haag, Belanda. Foto: REUTERS / Yves Herman
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kesehatan Aung San Suu Kyi dalam tahanan junta militer Myanmar berada dalam bahaya. Keterangan itu disampaikan oleh Partai Liga Nasional untuk Demokrasi (NLD).
ADVERTISEMENT
NLD merupakan partai yang dipimpin Suu Kyi dan pernah menjadi penguasa Myanmar. Kekuasaan Suu Kyi dan NLD tumbang lewat kudeta pada 2021 lalu.
Ia kemudian ditahan oleh junta. Beberapa hari terakhir media lokal Myanmar melaporkan Suu Kyi menderita pusing, muntah dan tak bisa makan karena infeksi gigi.
"Kami khawatir dia tidak menerima perawatan yang pantas dan mereka tidak memberikan makanan sehat serta akomodasi cukup dengan tujuan membahayakan hidupnya," kata NLD dalam pernyataannya seperti dikutip dari AFP.
"Bila Aung San Suu Kyi kesehatannya tidak hanya terganggu namun juga terancam, maka militer harus bertanggung jawab penuh," kata NLD.
Tidak hanya NLD, putra bungsu Suu Kyi juga mengkhawatirkan kesehatan sang ibu.
"Saya sangat ingin berkomunikasi dengan dia dia sehingga saya tahu ia baik-baik saja, tapi saat ini ia (Suu Kyi) bahkan tak punya akses ke kuasa hukumnya," ucap Kim Aris saat dihubungi Associated Press.
ADVERTISEMENT
"Dia tak punya akses ke dokter pribadi. Dia tak diizinkan untuk dibesuk, sejauh yang saya khawatirkan. Dia tidak diizinkan untuk bertemu dengan napi lain, pada dasarnya dia di bawah isolasi," sambung dia.