news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Pengemudi Avanza Tabrak Pesepeda di Harmoni Ternyata Sopir Taksi Online

6 November 2022 2:39 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Polisi dan TNI Belum Tutup Ruas Jalan Perempatan Harmoni. Tetap Siagakan Kawat Berduri dan Pagar Barikade Air. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Polisi dan TNI Belum Tutup Ruas Jalan Perempatan Harmoni. Tetap Siagakan Kawat Berduri dan Pagar Barikade Air. Foto: Aprilandika Pratama/kumparan
ADVERTISEMENT
Kepolisian telah menahan pengemudi Avanza berinisial ML (30) atas kasus tabrakan yang menewaskan pesepeda berinsial YS (30) di perempatan Harmoni, Jakarta Pusat, Sabtu (6/11). Pelaku sebelumnya telah menyerahkan diri ke kepolisian.
ADVERTISEMENT
Kasatlantas Polres Jakarta Pusat Kompol Purwanta mengatakan, pelaku merupakan sopir taksi online. Saat insiden itu, pelaku sedang membawa penumpang.
"Iya (sopir taksi online), " kata Purwanta kepada wartawan.
Menurut keterangan pelaku, lanjut Purwanta, saat itu pelaku tengah melaju dari arah timur ke arah barat di Jalan Veteran, Gambir. Setibanya di lampu merah, pelaku menabrak korban hingga terpental.
Purwanta menyebut, saat kejadian tersebut, pelaku mengaku jalurnya dalam kondisi lampu merah sehingga dia kaget saat ada korban tiba-tiba melintas.
"Mengaku (posisi) lampu hijau)," ujar Purwanta.
Hingga saat ini pelaku masih menjalani pemeriksaan di Mapolres Jakarta Pusat. Dia belum ditetapkan sebagai tersangka.
Sebelumnya, pelaku berinisial ML (30) mendatangi Satlantas Polres Jakarta Pusat. Dalam insiden ini, seorang pesepeda berinisial YS (30) meninggal dunia. Sementara satu korban lainnya yang juga merupakan pesepeda juga berinisial YS. Ia mengalami luka lecet di bagian lutut.
ADVERTISEMENT