Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.99.1
4 Ramadhan 1446 HSelasa, 04 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Penyidik Bareskrim Turut Dilibatkan untuk Ungkap Kasus Novel
17 Juni 2017 13:12 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:16 WIB

ADVERTISEMENT
Penyidik Bareskrim Mabes Polri turut dilibatkan untuk mengungkap kasus penyerangan terhadap Novel Baswedan. Pelibatan dilakukan untuk mempercepat pengusutan kasus yang sudah lebih dari dua bulan belum terungkap.
ADVERTISEMENT
Kabareskrim Komisaris Jenderal Ari Dono mengatakan penyidik Bareskrim nantinya akan membantu tim dari Polda Metro Jaya yang dari awal mengusut kasus ini.
"Penyidik bareskrim sudah gabung disitu. Kami sudah joint investigasi," kata Ari di PTIK, Jakarta Selatan, Sabtu (17/6).
Saat disinggung mengenai lamanya pengungkapan kasus Novel, Ari mengatakan ada beberapa kasus yang memang mempunyai tingkat kesulitan yang tinggi sehingga belum terungkap.
Ia menyebut sudah ada sejumlah langkah yang disiapkan untuk mempercepat proses pengusutan kasus Novel. Salah satunya adalah bekerja sama dengan pihak KPK.
"Kasus ini sama juga bahwa akan ada langkah, kami akan kerjasama dengan KPK untuk membantu penyelidikan, supaya tak ada pemikiran negatif ya," ujar Ari.
ADVERTISEMENT
Terkait adanya dugaan keterlibatan jenderal polisi yang sempat diungkapkan Novel, Ari mengatakan informasi tersebut masih harus dikonfirmasi. Ari menyebut informasi itu akan dikonfirmasikan kepada Novel.
"Nanti tanya sama novel dulu maksudnya apa. Ya pastinya menjadi pertanyaan publik, siapa itu. Makanya kami akan tanya sama Novel, siapa itu," kata Ari.