Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
ADVERTISEMENT
Pandemi virus corona membuat masyarakat Indonesia harus rela berlebaran di rumah saja. Tidak ada Salat Id berjemaah, silaturahmi ke rumah saudara, dan tidak ada momen pulang kampung. Momen berbeda dialami semuanya, termasuk bagi para pejabat dan tokoh Indonesia.
ADVERTISEMENT
Presiden Joko Widodo berlebaran bersama istri dan anak bungsunya, Kaesang Pangarep, di Istana Bogor. Jokowi tak bisa mudik ke Surakarta atau menghabiskan waktu bersama tiga cucunya. Salat Id kali ini ia lakukan di halaman Istana Bogor bersama tujuh orang lainnya.
Wapres Ma'ruf Amin juga menggelar perayaan Idul Fitri sederhana dengan istrinya, Wury. Setelah Salat Id, Ma'ruf menggelar halalbihalal yang hanya diikuti keluarga inti, staf Wakil Presiden, dan tim Paspampres.
Ma'ruf juga sempat bersilaturahmi dengan Presiden Jokowi. Namun, silaturahmi tersebut dilakukan hanya melalui sambungan telepon saja.
Menkopolhukam Mahfud MD juga merayakan lebaran di rumahnya. Dalam akun Twitternya, Mahfud juga memberikan pesan singkat terkait perayaan Idul Fitri di tengah wabah corona.
ADVERTISEMENT
"Alhamdulillah dalam suasana COVID-19 atau serangan corona kita bisa melewati ibadah Ramadhan dan menyongsong hari raya Idul Fitri 1441 H," kata Mahfud dalam twitternya.
Hal serupa juga dilakukan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Tahun ini, ia memilih menghabiskan masa rehat sejenaknya bersama keluarga di kediaman pribadinya di Hambalang.
Selain itu, Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri yang harus merayakan lebaran di rumah saja bersama keluarga. Tak seperti tahun-tahun sebelumnya, kali ini tidak ada open house di rumah Presiden ke-5 RI itu.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan, meski tetap berkumpul dengan anak-anaknya, penerapan protokol kesehatan ketat tetap dilakukan di kediaman Megawati guna mematuhi aturan yang telah diimbau sebelumnya oleh pemerintah. Selain berlebaran bersama anak-anaknya, Megawati juga menerima ucapan Idul Fitri melalui video conference.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, selain Salat Id di rumah, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga menggelar silaturahmi lebaran secara virtual bersama keluarga besarnya. Anies juga sempat melakukan live di Instagram bersama keluarga intinya.
"Salat Id di rumah sekeluarga. Dan sesudah Salat Id, kita makan Lebaran, selalu unik. Biasanya lontong dicampur semua masakannya," kata Anies.
Suasana berbeda justru dirasakan Kepala Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Letjen Doni Monardo. Ia justru tidak bisa merayakannya bersama keluarga dan harus puas dengan hanya berada di kantor BNPB yang menjadi tempat kerjanya selama beberapa bulan ini.
Doni menggelar salat Id di kantor tersebut bersama para stafnya yang juga sudah dua bulan lebih tidak pulang ke rumah. Namun, proses salat juga dibatasi. Ruangan seluas 400 meter persegi itu hanya diisi oleh 10 orang saja dengan jarak masing-masing sekitar dua meter.
ADVERTISEMENT
Salat Idul Fitri tak lebih dari satu jam. Usai salat, ada yang melanjutkan sarapan dengan hidangan ketupat dan coto Makassar dan aneka menu lebaran lainnya. Menu yang sama pula yang sebelumnya disantap para penghuni Graha BNPB sebelum pelaksanaan Salat Idul Fitri.
--------------------------------------------
Simak panduan lengkap corona di Pusat Informasi Corona . Yuk! bantu donasi atasi dampak corona.
Live Update